Home / Ternate Andalan

Wali Kota Ternate : Pimpinan OPD Harus Punya Inovasi

24 Januari 2022
Wali Kota Ternate, M Tauhid Solemen

TERNATE, OT - Problem yang dihadapi kota berkembang selain masalah-masalah sosial, keterbatasan lahan, penanganan sampah dan pelayanan air bersih juga membutuhkan penanganan secara terpadu.

Sebagai kota berkembang, Ternate juga memiliki persoalan serupa, sehingga butuh kerja keras dan inovasi untuk mengurai masalah-masalah perkotaan.

Wali Kota Ternate, M Tauhid Solemen mengatakan, permasalahan keterbatasan lahan, pelayanan air bersih dan penagangan sampah membutuhkan kerja keras, kolaborasi dan inovasi seluruh elemen baik pemerintah maupun masyarakat.

Menurutnya, Pemerintah Kota (Pemkot) Ternate melalui instansi tekhnis harus bekerja keras dan berinovasi dalam menyelesaikan peroslan-persoalan kota.

“OPD terkait harus berinovasi dan bekerja keras dalam mengatasi sejumlah permasalahan kota terutama keterbatasan lahan, pelayanan air bersih dan penanganan sampah.

Dia meminta seluruh jajaran OPD untuk bekerja secara maksimal demi kesejahteraan masyarakat, "bukan untuk Wali Kota atau wakil wali kota, bekerja secara tulus ikhlas, jangan bekerja dibawah tekanan karena takut di nonjob,” ujar Wali Kota Ternate, M Tauhid Soleman, Senin (25/1/2022) di kantor Wali Kota.

Orang nomor satu di jajaran Pemkot Ternate itu menyatakan, seluruh warga Kota Tenate harus mendapat keadlian, sehingga segala persoalan harus diselesaikan secara cepat, tepat dan berdampak terhadap masyarakat, "harus ada terobosan, ada inovasi dalam menyelesaikan berbagai problem kota," sebutnya.

“Kita bicara sampah, saat ini permasalahan sampah tidak pernah habis, jika dihitung, mulai dari jembatan nomor 1 hingga 6 di Kelurahan Kalumata,  jika dikumpulkan sampahnya akan menjadi sebuah  pulau, kemudian kalau soal air minum atau air besih masih menjadi permasalahan yang terus dihadapi,” katanya.

Dia meminta OPD tekhnis untuk selalu berinovasi dalam menyelesaikan berbagai persoalan di masyarakat, baik air bersih, sampah maupun masalah-masalah sosial lainnya, "ajak masyarakat untuk berkolaborasi, libatkan partisipasi masyarakat karena kita tidak mungkin dapat menyelesaikan berbagai masalah,tanpa dukungan masyarakat," tutup Wali Kota.

 (fight)


Reporter: Gibran

BERITA TERKAIT