Home / Ternate Andalan

Wali Kota dan Ketua TP-PKK Serahkan Bantuan Untuk Warga Ngade

Wali Kota Juga Menyerahkan Insentif RT/RW dan Kader Posyandu Kelurahan Ngade
11 Oktober 2023
Foto bersama usai penyerahan bantuan dan insentif RT/RW serta kader Posyandu

TERNATE, OT - Wali Kota Ternate, M Tauhid Soleman, menyerahkan bantuan untuk pelaku UMKM dan penyaluran insentif RT/RW serta kader Postandu Kelurahan Ngade tahun 2023, pada Selasa (10/10/2023) bertempat di aula asrama haji transit Ternate, Kelurahan Ngade Kecamatan Tetnate Selatan, Kota Ternate.

Selain bantuan untuk pelaku UMKM dan insentif RT/RW serta kader Posyandu, Ketua TP-PKK Kota Ternate, Marliza M Tauhid, juga menyerahkan santunan dan bantuan lainnya dalam program "PKK Berbagi"

Kegiatan penyerahan bantuan dan insentif untuk warga di Kelurahan Ngade, turut dihadiri, Camat Ternate Selatan, Lurah Ngade, perangkat Kelurahan, para tokoh agama, tokoh masyarakat dan warga penerima bantuan serta masyarakat Kelurahan Ngade.

.

Wali Kota Ternate, M Tauhid Soleman dalam sambutannya menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Lurah Ngade yang telah menyalurkan bantuan yang bersumber dari DPK tahap I kepada masyarakat di Kelurahan Ngade.

"Saya berharap, bantuan-bantuan ini dapat meningkatkan ekonomi masyarakat melalui berbagai program pemberdayaan yang dibiayai melalui anggaran DPK tahap pertama," kata Wali Kota.

Pada kesempatan tersebut, orang nomor satu di jajaran Pemerintah Kota Ternate juga memberi apresiasi kepada seluruh perangkat Kelurahan Ngade, baik RT/RW, LPM, TP-PKK Kelurahan, para kader Posyandu, tokoh agama, tokoh masyarakat, pemuda dan perempuan serta seluruh warga Kelurahan Ngade.

Sementara itu, Lurah Ngade Sahrudin dalam laporannya menyampaikan, apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Wali Kota dan Ketua TP-PKK yang telah meluangkan waktu untuk bersama-sama dengan masyarakat Kelurahan Ngade.

Dia menyebut, bantuan yang diserahkan merupakan salah satu upaya pemerintah Kelurahan untuk memberdayakan masyarakat terutama bagi pelaku usaha kecil.

Sahrudin merinci, bantuan yang diserahkan Wali Kota dan Ketua TP-PKK Kota Ternate, diantaranya, perlengakapan usaha bagi 30 pelaku UMKM dan bantuan dari Ketua TP-PKK untuk majelis tak'lim Quba Kelurahan Ngade.

"Ada juga bantuan paket PKK Berbagi untuk 35 warga Kelurahan Ngade, juga penyerahan insentif RT/RW serta kader Posyandu Kelurahan Ngade," terang Sahrudin seraya berharap bantuan untuk pelaku UMKM dapat dimanfaatkan secara baik untuk meningkatkan ekonomi masyarakat.

 (fight)


Reporter: Gibran
Editor: Redaksi

BERITA TERKAIT