Home / Ternate Andalan

Ternate Keren, 328 PPPK Tahap I Resmi Terima SK

Mukai Bulan Depan 328 PPPK Kota Ternate Terima Gaji ASN
03 Mei 2025
Wali Kota Ternate, Dr M Tauhid Soleman menyerahkan SK pengangkatan PPPK tahap I Kota Ternate

TERNATE, OT - Sedikitnya 328 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Ternate secara resmi menerima Surat Keputusan (SK) pengangkatan PPPK Kota Ternate.

Kota Ternate merupakan satu-satunya daerah di Provinsi Maluku Utara yang telah menyerahkan SK pengangkatan bagi PPPK tahap I tahun 2024.

Penyerahan SK pengangkatan sekaligus penandatanganan perjanjian kerja dilakukan secara simbolis pada upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) tahun 2025 pada Jumat (2/5/2025) di halaman kantor Wali Kota Ternate.

Kepala BKPSDM Kota Ternate, Samin Marsaoly mengatakan, Pemerintah Kota Ternate telah menyerahkan Surat Keputusan (SK) pengangkatan kapada 328 PPPK tahap I pada Jumat (2/5/2025).

“Untuk total PPPK tahap I, sebanyak 328 orang yang telah berhasil lulus pada saat pelaksanaan tes dan mereka telah menerima SK pengangkatan sekaligus penandatanganan kerja,” kata Samin. 

Setelah menerima SK pengangkatan dan penandatanganan perjanjian kerja, para PPPK akan diserahkan kepada masing-masing instansi untuk membuat Surat Perintah Melaksanakan Tugas (SPMT).

“Setelah menerima SPMT, mereka baru dapat melaksanakan tugas dimulai pada bulan Mei, sesuai dengan penandatanganan kontrak kerja,” jelas Samin seraya menyebut, pembayaran gaji PPPK tahap I, akan dikelola oleh BKPSDM dan mulai dicairkan pada bulan Juni 2025.

 (fight)


Reporter: Gibran
Editor: Redaksi

BERITA TERKAIT