Home / Ternate Andalan

Pertama Dalam Sejarah Pemerintahan Ternate, Tiga Kadis Dilantik di Kantor Lurah

Mochtar Pimpin Dishub, dr Fathia Suma Kembali ke Dinkes
12 Maret 2023
Tiga pumpinan OPD yang dilantik Wali Kota Ternate di pulau Tifure Kecamatan Batang Dua (foto_bucek)

TERNATE, OT - Wali Kota Ternate, M Tauhid Soleman, melantik tiga pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) hasil seleksi terbuka JPT Pratama di halaman kantor Lurah Pantai Sagu Kecamatan Batang Dua, Kota Ternate, Sabtu (11/3/2023).

Pelantikan dan pengambilan sumpah/janji tiga JPT Pratama ini berdasarkan pada Surat Rekomendasi Komisi Aparatur Sipil Negara Nomor : B-792-JP.00.00/02/2023 Tentang “Rekomendasi hasil seleksi terbuka JPT Pratama di Lingkungan Pemerintah Kota Ternate

Tiga pimpinan OPD yang dilantik Wali Kota berdasarkan SK nomor : 821.2/KEP/2006/2023 tanggal 6 Maret 2023 di pulau Batang Dua, diantaranya, dr Fathia Suma dilantik dalam jabatan Kepala Dinas Kesehatan, Mochtar Hasim dilantik sebagai Kepala Dinas Perhubungan serta Danis Basir dilantik pada jabatan Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Persandian Kota Ternate.

Posesi pelantikan dan pengambilan sumpah/janji tiga pejabat eselon II yang dilangsungkan di kantor Lurah Pantai Sagu Kecamatan Pulau Batang Dua, merupakan hal baru dalam sejarah pemerintahan Kota Ternate.

Pelantikan terhadap Kepala Dinas Kesehatan, Kepala Dinas Perhubungan, dan Kepala Dinas Komunikasi, Informatikan dan Persandian itu, turut dihadiri unsur Forkopimda Kota Ternate, Sekda Kota Ternate, Ketua dan pengurus TP-PKK Kota Ternate serta hampir seluruh pimpinan OPD dan masyarakat pulau Tifure di Batang Dua.

.

Saat memberi sambutan, Wali Kota Ternate M Tauhid Soleman menyampaikan, proses pengisian jabatan ini berdasarkan norma, standar dan prosedur yang harus dilewati oleh Pemerintah Daerah termasuk Pemkot Ternate, "alhamdulillah inilah tiga terbaik yang menurut saya layak untuk memimpin tiga OPD ini," kata Wali Kota.

Menurutnya, pelantikan kali ini berbeda dengan pelantikan-pelantikan sebelumnya, karena ini pertama kalinya proses pelantikan pejabat eselon II dilakukan di kantor Lurah.

"Pernah dulu sekitar tahun-tahun 2004-2005, pelantikan pejabat Camat dilakukan di ibukota Kecamatan Batang Dua, tetapi pelantikan pejabat tinggi Pratama (eselon II), yang dilakukan di pulau terluar (3T), ini baru pertama kali terjadi di lingkungan Pemerintah Kota Ternate," ujar Wali Kota.

Proses pelantikan di pulau Tifure yang bukan sebagai ibukota Kecamatan merupakan suprise bagi warga Tifure, karena ini menjadi komitmen pemerintah dalam menyetarakan BAHIM (Batang Dua, Hiri dan Moti).

"Kita sengaja melantik tiga kepala OPD ini di Tifure karena ini ada kaitan dengan upaya pemerintah mendorong agar ketertinggalan dari BAHIM dapat disegerakan dapat dipercepat utamanya di bidang perhubungan, bidang komunikasi dan bidang kesehatan karena ketiga hal ini menjadi pelayanan dasar yang harus dipehuhi," tegas Wali Kota.

Pada kesempatan tersebut, Wali Kota juga meminta seluruh jajaran OPD terutama ketiga pejabat yang baru dilantik untuk bergerak cepat membangun Kota Ternate terutama BAHIM dalam bidang perhubungan, komunikasi dan kesehatan.

"Kepada tiga OPD ini, saya minta harus ada kepedulian, ada langkah-langkah kebijakan dan program yang harus diperbepat, dipertajam, diperluas sebagai upaya pemerintah memberi pelayanan kepada masuarakat BAHIM," tukas Wali Kota.

Kepada Kadis Perhubungan, orang nomor nomor satu di jajaran Pemkot Ternate itu meminta segera mengambil langkah-langkah strategis dalam pengelolaan PAD, persoalan lalu lintas, parkir dan tugas-tugas pokok lainnya.

"Harus menjadi perhatian utama pejabat yang baru dilantik usahakan tidak ada lagi kebocoran terkait PAD, parkiran, kemudian lalu lintas harus segera dibenahi, bekerja keras dan harus ada transparansi," pesan Wali Kota kepada Kepala Dinas Perhubungan Kota Ternate

Orang nomor satu di jajaran Pemkot Ternate itu juga meminta Kasishub yang baru dilantik untuk memperhatian intenal organisasi, "beri reward kepada pegawai yang berprestasi, terapi ada pinalti bagi mereka yang melanggar," harapnya.

Dishub kata Wali Kota, menjadi perhatian masyarakat, oleh sebab itu, harus jauh lebih baik dalam melakukan tugas dan fungsi, "terutama Kadis yang baru dilantik, saya harus mulai melakukan langkah-langkah penertiban lalulintas, penertiban atau peninjaunan kerjasama pengelolaan pendapatan, penertiban terhadap oknum-oknum yang todak bertanggung jawab saya minta ini perlu menjadi perhatian," tegas Wali Kota.

.

Kepada Kepala Dinas Kominfo yang baru dilantik, Wali Kota juga menyatakan, maslah komunikasi saat ini menjadi kebutuhan dasar masyarakat, sehingga ada PR besar yang haris diselesaikan Dinas Kominfo terkait ketersediaan sarana komunikasi bagi masyarakat BAHIM terutama di Tifure dan Mayau Batang Dua.

"Saya minta perlu gerak capat, yang harus dilakukan kepala dinas Kominfo agar BTS segera ditindak lanjuti agar masyarakat Batang Dua dapat menikmati internet," perintah Wali Kota.

Kepada Kepada Dinas Kesehatan, mantan Sekda Kota Ternate itu meminta harus ada inovasi atau terobosan baru dalam pelayanan kesehatan di pulau Batang Dua dan Kecamatan lain di Kota Ternate.

"Terkait dengan pelayanan kesehatan harus dipertajam, dipercepat dan terukur. Ini harus menjadi atensi dan perhatian ketiga nahkoda baru baik Kesehatan, Perhubungan maupun Kominfo," tegas Wali Kota seraya menyampaikan selamat sekaligus bekerja keras bekerja cerdas, bekerja ikhlas dan capat.

Pada kesempatan itu  Wali Kota juga menyampaikan apresiasi, penghargaan dan ucapan terima kasih kepada dr Muhammad Sagaf dan Anwar Hasjim yang selama ini dipercayakan sebagai pelaksana tugas pada Dinas Kesehatan dan Dinas Perhubungan Kota Ternate. 

Di akhir sambutannya, alumni STPDN angkatan 01 itu meminta pimpinan OPD yang baru dilantik untuk membangun kekompakan dan kebersamaan intennal organisasi. "Tolong dirangkul secara internal semua pegawai di lingkungan dinas masing-masing, karena kebersamaan itu penting, kekuatan kita itu kekompakan dan kebersamaan. Tetap dijaga harmoniasi dan kekuatan internal, rangkul dan berdayakan potensi-potensi SDM di internal OPD," pesan Wali Kota mengakhiri sambutannya.

Selain melantik tiga pimpinan OPD, Wali Kota beserta rombongan juga menghadiri Musrembang Kecamatan dan penilaian lomba 10 program PKK, termasuk meninjau talud dan gedung mesin PLN di pulau Tifure.

 (fight)


Reporter: Gibran
Editor: Redaksi

BERITA TERKAIT