Home / Ternate Andalan

Pemkot Ternate Bersama KPKNL Kolaborasi Gelar Pelatihan Bahasa Isyarat

17 Juni 2021

TERNATE, OT - Pemerintah Kota (Pemkot) Ternate bekerja sama dengan Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Kota Ternate, menggekar program pelatihan bahasa isyarat di ka tor KPKNL Ternare.

Pelatihan bahasa isyarat yang dilaksanakan Pemkot bersama KPKNL selama 4 bulan ini, merupakan langkah untuk mewujudkan kota inklusif.

Wali Kota Ternate, M Tauhid Soleman kepada wartawan mengatakan pelatihan bahasa isyarat yang dilakukan selama 4 bulan oleh KPKNL Ternate, merupakan langkah awal untuk memberikan hak yang sama terhadap penyandang distabilitas.

.

Dikatakan Tauhid, program ini secara bertahap akan dilakukan pada kantor-kantor pemerintahan yang melakukan pelayanan secara langsung kepada masyarakat.

"Secara bertahap juga, nanti di kantor-kantor yang bersentuhan secara langsung pelayanan seperti kantor Lurah dengan jumlah sebanyak 78 kantor, itu akan dikuatkan dengan kompetensi bahasa isyarat," ujar Tauhid.

Menurutnya, program ini juga bagian dari kolaborasi Pemkot dengan KPKNL, untuk mewujudkan Ternate sebagai kota ramah distabilitas (inklusif).

"Pelatihan ini akan dilakukan pada setiap hari Kamis selama dua jam dalam kurun waktu 4 bulan kedepan," tutupnya.

 (fight)


Reporter: Gibran

BERITA TERKAIT