TERNATE, OT- Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Ternate akan melakukan pemeriksaan hotel yang belum menggunakan IPAL.
“Kami akan melakukan pemeriksaan IPAL di sejumlah hotel, ini dilakukan untuk menghindari pencemaran lingkungan di Kota Ternate,” ujar Kabid Pengendalian Pencemaran dan Kerusakan Lingkungan DLH KotaTernate, Syarif Tjan.
Syarif mengaku, langkah ini dilakukan karena dirinya menemukan beberapa hotel di Kota Ternate belum memiliki IPAL sama skali. Untuk itu, dala waktu dekat akan dilakukan pengecekan.
"Apabila ditemukan hotel tidak memiliki IPAL, kami akan berikan sanksi,karena sudah 1 tahun ini kami memberikan waktu kepada pemilik hotel untuk melengkapi fasilitas IPAL. Namun hingga saat ini belum ada realisasi,”tegasnya.
Namun, kata dia, sampai sekarang hotel-hotel belum ada koordinasi terkait melengkapi IPAL.(red)