Home / Ternate Andalan

Disketpang Kota Ternate Salurkan Bantuan Bibit dan Pupuk Untuk Poktan

15 Agustus 2022
Penyaluran bantuan bibit dan pupuk untuk kelompok tani di kelurahan Dufa-Dufa (ft_ier)

TERNATE, OT - Dinas Ketahanan Pangan (Disketpang) Kota Ternate menyerahkan bantuan bibit, pupuk dan bantuan penunjang lainnya kepada kelompok tani (poktan) Al-Hairia Kelurahan Dufa-Dufa, Kecamatan Ternate Utara.

Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kota Ternate, Sofyan Wahab mengatakan, program kegiatan pengembangan kawasan mandiri pangan sekarang ini menjadi salah satu program unggulan Disketpang dalam rangka menopang pemulihan ekonomi masyarakat.

"Mudah-mudahan dengan adanya bantuan seperti ini diharapkan dapat menambah semangat untuk meningkatkan ekonomi rumah tangga bagi ibu-ibu para anggota kelompok tani Al-Hairia," katanya.

Bantuan yang diserahkan, kata dia, dalam bentuk bibit dan pupuk serta sarana pendukung dan sarana prasarana lainnya.

"Karena kelompok ini paska panen jadi bantuannya itu, mulai dari pupuk, bibit, obat-obatan dan sarana pendukung lainnya seperti argonet, hiter atau gembor dan rumah bibit dalam bentuk kayu," tutur Sofyan, Minggu (14/9/2022).

Sementara Anggota DPRD Komisi II Kota Ternate, Rusdi A. IM menambahkan, penyaluran bantuan kelompok tani ini juga merupakan pokok pikiran (pokir) DPRD yang diusulkan di tahun 2022 untuk pemberdayaan petani melalui Dinas Ketahanan Pangan Kota Ternate.

"Jadi kebetulan kemarin kami dari komisi II mengadakan rapat dengan Disketpang terus mereka menyampaikan bahwa mereka juga terkendala untuk bantuan-bantuan pemberdayaan masyarakat,"  kata Rusdi 

Ketua Fraksi NasDem DPRD Kota Ternate, juga membeberkan, anggota komisi II DPRD kota Ternate berinisiatif mengusulkan pokir lewat Disketpang untuk pemberdayaan kelompok tani yang ada di Ternate.

"Setidaknya walaupun tidak 100 persen untuk membantu stok pangan di daerah ini sedikitnya ada kontribusi dari petani untuk ketersediaan pangan di kota ini," pungkasnya.

 (ier)


Reporter: Irfansyah
Editor: Redaksi

BERITA TERKAIT