Home / Ternate Andalan

Dinas Ketahanan Pangan Ternate, Gelar Rapat Koordinasi Pekarangan Pangan Lestari

15 September 2022
Pelaksanaan rapat koordinasi PK2L bersama kelompok tani

TERNATE, OT - Dinas Ketahanan Pangan Kota Ternate mengelar rapat koordinasi Pekarangan Pangan Lestari (P2L) tahap pengembangan melalui Dana Alokasi Khusus Non Fisik (DAK-NF) Bidang Ketahanan Pangan dan Pertanian. 

Rapat Koordinasi tersebut dilaksanakan di Kelurahan Afe Taduma Kecamatan Pulau Ternate, dan Kelurahan Makassar Barat, Kecamatan Ternate Tengah.

Kadis Ketahanan Pangan, Sofyan Wahab didampingi Kabid Konsumsi Rosida Hasyim, menyatakan, kegiatan rapat koordinasi dalam rangka melihat perkembangan kelompok tani. Agar apa yang sementara dikelola dipastikan berjalan dengan baik.

Tujuan dari rapat koordinasi ini, untuk bagaimana melihat tanaman yang telah mereka lakukan, termasuk dari aspek pendidikan sampai pada tingkat penanaman di bedengan. "Ternyata didalam kegiatan yang dimaksud mereka sudah benar-benar melakukan kegiatan yang diinginkan itu," ujar Sofyan.

Kelompok Tani Tunas Baru

Dinas Ketahanan Pangan Kota Ternate, melaksanakan rapat koordinasi bersama KWT Tunas Baru, Kelurahan Afe Taduma, Kecamatan Pulau Ternate 

Ia berharap, kelompok-kelompok ini punya kekompakan dalam melaksanakan kegiatan seperti ini. Sehingga nantinya pada waktu panen tiba diharapkan bisa mendatangkan ekonomi rumah tangga yang lebih baik.

"Dengan menanam berbagai jenis sayuran di pekarangan tujuannya selain untuk menambah gizi keluarga. Juga dapat meningkatkan pendapatan ekonomi keluarga itu sendiri," harapnya.

 (ier)


Reporter: Irfansyah
Editor: Fadli

BERITA TERKAIT