Home / Indomalut / Sofifi

Plt Gubernur Minta Semua Bank Beroperasi di Sofifi

22 Februari 2018
M Natsir Thaib

SOFIFI, OT - Pelasana Tugas (Plt) Gubernur Maluku Utara, M Natsir Thaib meminta managemen Bank Rakyat Indonesia, Bank Negara Indonesia dan Bank Mandiri agar semua beraktivitas di Sofifi sebagai Ibukota Provinsi.

Menurutnya, dalam waktu dekat akan bertemu dengan pimpinan Bank, untuk membicarakan agar aktivitas bisa dilakukan di Sofifi, sehingga Aparatur Sipil Negara (ASN) semuanya tinggal di Sofifi.

"Kalau bank sudah ada kontrak dengan Pemprov, saya perintahkan pindah untuk melayani gaji ASN yang berada di Sofifi," terang dia, Kamis (22/2/2018)

"Kwitansi gaji ASN Pemprov alamat di Sofifi, tapi mereka ambil di Ternate, maka saya akan membatasi semua untuk ambil gaji di bank Sofifi," tegasnya.

Dengan cara itu, lanjut Natsir, agar semua ASN harus beraktivitas di Sofifi. "Kita memulai hal yang mendesak, karena itu kebutuhan bersama," katanya.

Sementara bank yang sudah beraktivitas di Sofifi antara lain, BRI, Mandiri, BNI dan Bank Maluku/Maluku Utara.(al)


Reporter: Alfajri A. Rahman

BERITA TERKAIT