Home / Indomalut / Sofifi

Pemprov Malut Terima Penghargaan SAKIB Dari Menpan dan RB

19 Februari 2019
Wakil gubenur M Natsir Thaib Bersama Sekda Halut (foto_ist)

SOFIFI, OT - Pemerintah Provinsia Maluku Utara kembali menerima penghargaan dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara Reformasi Birokrasi (Menpan RB), menyelenggarakan penyerahan hasil evaluasi Sistem Akuntabilitas Kinerja Instasi Pemerintah (SAKIP) dengan memperoleh predikat B.

Kegiatan yang berlangsung di Four Points by Sheraton Jalan Andi Djemma, Kota Makassar ini dihadiri Menpan RB, Komjen Pol Purn Syafruddin, wakil gubernur Malut, M Natsir Thaib.

"Allamdulliah provinsi Malut kembali menerima penghargaan B dari Kemenpan RB, ini merupakan kado masa kepemimpinan Abdul Gani Kasuba- M Natsir Thaib,"ujar wakil gubernur Malut, M Natsir Thaib, Selasa (19/2/2019).

Kata dia, Malut telah berhasil meraih penilaian evaluasi Sistim Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP) dari Menpan RB dengan nilai B, sementara untuk 10 kabupaten/kota mendapatkan nilai B adalah Halmahera Utara, dan  9 kabupaten masih mendapatkan nilai C, diserahkan langsung Menpan RB.

"Kalau provinsi saya langsung menerima penghargaan, dan Halut diterima oleh Sekda," katanya.

Ia berharap, dengan penghargaan ini tentunya para Organisasi Perangkat Daerah (OPD)  lebih lagi mingkatkan kinerja agar tahun depan, bisa meraih  predikat BB. "Para kepala dinas, badan, dan Karo harus bekerja lebih maksimal, dan mengutamakan pelayanan terhadap masyarakat, sehingga kedepan penghargaan bisa dipertahan bila perlu lebih meningkatkan,"tutur mantan Penjabat gubernur Malut ini. (Adv)

 (al)


Reporter: Alfajri A. Rahman

BERITA TERKAIT