SOFIFI,OT- Komisi II DPRD provinsi Maluku Utara, mendesak Plt Gubernur Maluku Utara (Malut), M Natsir Thaib mengevaluasi kinerja kepala Biro Hukum dan Hak Asasi Manusia, Salmin Janidi.
Sebab, Salmin dinilai tidak produktif dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya. "Pak Plt gubernur segera mengevaluasi kinerja Salmin Janidi sebagai Karo Hukum dan HAM, karena setiap rapat komisi I tidak pernah menghadiri undangan," ujar anggota komisi II, Mansur Sangadji pada rapat paripurna LKPJ 2017, Senin (14/5/2018) pagi tadi.
Kata di, ini tindakan yang tentunya sangat menggangu kinerja DPRD. Apalagi, penyelesaian Peraturan Daerah (Perda) hingga saat belum ada yang diselesaikan sehingga masih ada yang tertunda. "Sidang paripurna hari, kami minta Plt Gubernur segera evaluasi Karo Hukum,"cetusnya.(al)