Home / Kabar Saruma

Pemda Halsel Peringati Hari Kelahiran Pancasila

01 Juni 2019

Labuha - Memperingati Hari Lahirnya Pancasila yang jatuh pada Sabtu, 1 Juni 2019. Pemerintah Kabupaten Halmahera Selatan menggelar Upacara di Lapangan Kantor Bupati Halsel.

Bertindak sebagai Inspektur Upacara Bupati Halsel H. Bahrain Kasuba dan dihadiri Wakil Bupati Iswan Hasjim, Sekertaris Daerah Helmi Surya Botutihe, Forkopimda, Sekertaris Dewan (Sekwan) serta Peserta Upacara yang terdiri dari Anggota TNI, Kepolisian dan Seluruh Pegawai di Lingkup Pemkab Halsel.

Pada kesempatan ini, Bupati Halsel Bahrain Kasuba membacakan Amanat dari Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) Republik Indonesia (RI) yang menyampaikan bahwa Pancasila sebagai dasar negara, ideologi negara dan pandangan hidup bangsa yang di gali oleh Para "Pendiri Bangsa" merupakan suatu anugerah yang tiada tara dari Tuhan Yang Maha Esa buat Bangsa Indonesia.

"Dalam konteks itulah sesuai dengan pesan Presiden Joko Widodo bahwa memperingati dan merayakan Hari Kelahiran Pancasila setiap tanggal 1 Juni merupakan keniscayaan, pertama kita berusaha mengenang dan merefleksikan momentum sejarah dan dengan merayakan Hari Pancasila kita bangun kebersamaan serta harapan untuk menyongsong kehidupan berbangsa dan bernegara yang lebih baik", jelasnya.

Bupati mengatakan Kita Indonesia, Kita Pancasila adalah sosok yang percaya diri, optimis dan penuh harapan dalam menatap masa depan sebagai bangsa yang maju, adil dan makmur.

"Olehnya itu, melalui Peringatan Hari Kelahiran Pancasila 1 Juni 2019, Pancasila perlu dijadikan sebagai sumber " Inspirasi Politik" dalam kehidupan berbangsa dan bernegara  untuk membawa kemajuan dan  kebahagiaan seluruh Bangsa Indonesia", harapnya.(LS)


Reporter: Lensa Saruma

BERITA TERKAIT