Home / Kabar Saruma

Bupati Lepas Kontingen Persi Halsel Mengikuti LDN Seri Nasional Di Bekasi

12 November 2018
tim Persihalsel

Labuha- Bupati Halmahera Selatan Bahrain Kasuba melepas kontingen Persi Halsel untuk mengikuti Liga Desa Nusantara (LDN) Seri Nasional di Bekasi. Senin, (12/11/18)

Pelepasan yang dilaksanakan di Lobi Kantor Bupati ini dihadiri, Asisten I Bidang Pemerintahan Amiruddin Dukomalamo, Ketua Persi Halsel Nurlela Muhamad, Kadis Perikanan dan Kelautan Fatma Usman Syah, Kadis Pariwisata Muhammad Nur, Kadis DP3AKB Aisya Badaruni, Kadis Pertanian Sofyan Bachmid, Kabag Humas dan Protokoler Mujiburrahman, Ketua Harian Persi Halsel Samsi Subur, Menejer Tim Ali D Hasan serta Para Ofisial tim.

Dalam sambutan Bupati, Bahrain Kasuba menyampaikan bahwa di Kanca Pesepakbola di Halmahera Selatan akan kita lepas para pemain-pemain terbaik mewakili Maluku Utara yang ikut berlaga di event  Nasional di Bekasi.

"Kegiatan ini kita lakukan  untuk menjadikan diri lebih baik dalam menyumbangkan prestasi-prestasi di dunia sepakbola. Dan bisa membawa harum nama Kabupaten Halsel untuk Indonesia sehingga dapat berjaya di ibukota negara", tuturnya

Ketua Askap Halsel ini juga mengingatkan kepada para menejer dan ofisial untuk mengutamakan ibadah dan berdoa sebelum bertanding karena kekuatan doa akan mengantarkan kita mencapai prestasi terbaik

"Selain berlatih, mari ingat Tuhan untuk sebuah penentu yang menjadi cita-cita kita bersama yaitu mencapai prestasi di LDN seri Nasional di Bekasi nanti", harapnya

Dirinya juga menyampaikan selamat bertanding, kedepankan sportivitas walaupun kita pinggiran tetapi kita bisa ada di ibukota negara.

"Saya atas nama pemerintah daerah berterima kasih kepada Ketua Persi Halsel dan Kadis Parpora yang tidak henti-hentinya membuat program-program yang sangat penting bagi generasi muda", ucapnya.

Sementara itu, Samsi Subur selaku Ketua Harian Persi Halsel menyampaikan bahwa kegiatan ini adalah event perdana untuk Liga Desa Nusantara yang mewakili Provinsi Maluku Utara.

"Ini merupakan suatu kebanggaan bagi kami karena bisa tampil mengikuti Liga Desa Nusantara seri Nasional di Bekasi. Semoga kesempatan ini dapat dimanfaatkan dengan baik oleh Persi Halsel dan tentunya menghasilkan sebuah prestasi bagi Halmahera Selatan", tutupnya.

Dilanjutkan dengan pemberian selamat kepada kontingen Persi Halsel yang akan ke Bekasi diawali oleh Bupati Halsel beserta Ketua Persi Halsel dan diikuti Pejabat yang hadir.(LS)


Reporter: Lensa Saruma

BERITA TERKAIT