SEKADAU KALBAR, OT - Kapolsek Belitang Ipda Agus Junaidi menurunkan personilnya untuk melaksanakan pengamanan objek vital, yakni kantor Bank Kalbar sp 2 Maboh Permai, Rabu (12/12)
Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kanit Sabhara Polsek Belitang Bripka M. Himpun dalam rangka pengamanan salah satu objek vital di desa Maboh Permai Kecamatan Belitang.
Kegiatan pengamanan objek vital merupakan salah satu tugas pokok Polri, yakni dalam memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat khususnya para nasabah bank yang akan melakukan transaksi merasa lebih aman dan nyaman.
Dalam pelaksanaan pengamanan, Bripka M. Himpun menghimbau masyarakat agar berhati-hati menyimpan uang dan semoga selamat dalam perjalanan pulang menuju rumah masing-masing.
Kepada pihak Bank Kalbar, Himpun juga menghimbau agar dipasang alat CCTV supaya bisa terekam kegiatan masyarakat baik didalam maupun diluar bank dan dapat mengantisipasi indikasi tindakan kriminalitas.
"Selama melakukan transaksi agar pihak bank dalam memberikan pelayanan kepada para nasabah secara selektif serta memperhatikan kondisi lingkungan sekitar," imbuh Himpun.
Terahir Himpun berpesan apabila menemukan indikasi yang mencurigakan dan dapat membahayakan pihak bank segera lapor kepada pihak Kepolisian ujarnya. (red)