Home / POLRI

Polsek Belitang Lakukan Baksos Dalam Rangka Sambut HUT Bhayangkara

17 Juni 2019
Foto: Ist

SEKADAU, OT - Dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara ke 73, Polri mulai dari tingkat Mabes sampai dengan Polsek jajaran akan memeriahkan hal tersebut dengan berbagai kegiatan yang bersifat positif sesuai dengan Promoter Polri.

Kegiatan tersebut sebagai ungkapan Polri dalam mewujudkan harkamtibmas kondusif serta menjalin silaturahmi dengan masyarakat dan menumbuhkan kepercayaan masyarakat terjadap kinerja Polri agar semakin solid.

Menindaklanjuti hal tersebut, Kapolsek Belitang Ipda Agus Junaidi bersama seluruh personel Polsek melakukan kegiatan Bakti Sosial dan bekerjasama dengan masyarakat setempat, Senin (17/6/2019).

Bertempat di Jalan H.M. Saleh Ali desa Belitang Dua Kecamatan Belitang, Ipda Agus Junaidi pimpin pelaksanaan bakti sosial dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara ke 73 pada tanggal 1 Juli 2019.

Dengan menggunakan peralatan seperti cangkul, parang dan alat tebas rumput guna menunjang kegiatan bakti sosial yakni membersihkan lingkungan yang dilakukan oleh Polsek Belitang.

"Semoga kegiatan Bakti Sosial ini dapat bermanfaat bagi masyarakat serta kegiatan lain yang dapat menumbuhkan kerjasama antara Polri dengan masyarakat guna menjaga kamtibmas yang aman dan kondusif," harap Kapolsek dalam sela-sela bakti sosial.

"Terakhir Ipda Agus bersama keluarga besar Polsek Belitang mengucapkan selamat HUT Bhayangkara ke 73, semoga tetap jaya dan menjadi pelindung, pengayom, pelayan masyarakat serta penegak hukum," pungkas Kapolsek.(red)


Reporter: Yahya Iskandar

BERITA TERKAIT