SEKADAU KALBAR, OT - Polres Sekadau melaksanakan apel gelar pasukan operasi lilin Kapuas 2018 di Halaman Kapolres Sekadau, Jumat (21/12).
Apel dihadiri Ketua DPRD Kabupaten Sekadau, jajaran TNI, Satpol PP, Dinas Perhubungan dan instansi terkait lainnya.
Kapolres Sekadau, AKBP Anggon Salazar Tarmizi mengungkapkan, dalam operasi lilin kapuas digelar dalam rangka pengamanan natal dan tahun baru 2019. Operasi lilin kapuas 2018 digelar mulai 23 Desember hingga 1 Januari 2019.
"Untuk personel Polres Sekadau yang diturunkan operasi lilin kapuas sebanyak 80 orang," ujar Anggon, ditemui usai apel gelar pasukan.
Anggon menambahkan, salah satu yang menjadi fokus perhatian pihaknya dalam operasi lilin kapuas 2018 adalah menekan angka kecelakaan lalu lintas. Mengingat, belakangan ini kecelakaan lalu lintas sangat tinggi. Bahkan, kecelakaan lalu lintas tersebut menyebabkan fatalitas atau kematian.
"Ini yang perlu diantisipasi. Kalau ada kejadian langsung cepat ditangani," ucapnya.
Untuk itu, kami mengingatkan masyarakat untuk berhati-hati dalam berkendara. Pentingnya kedisiplinan berkendara oleh masyarakat untuk mencegah terjadinya kecelakaan. (red)