Home / POLRI

Polres dan Kodim 1501/Ternate Akan Salurkan Bantuan ke Kecamatan Terluar

29 Mei 2020
Kapolres Ternate saat memberikan bantuan secara simbolis kepada Bhabinsa (foto_humas Polres Ternate)

TERNATE,  OT  - Polres Ternate dan Kodim 1501/Ternate bakal menyalurkan Bantuan Sosial (Baksos) berupa beras sebanyak 10 ton kepada masyarakat yang terdampak covid-19 di wilayah terluar Kota Ternate.

Bantuan sebanyak 10 ton beras ini diberikan oleh Mabes Polri yang akan disalurkan kepada semua jajaran Polri di daerah termasuk Polres Ternate yang akan diberikan kepada masyarakat.

Penyerahan bantuan beras sebanyak 10 ton ini ditandai dengan apel bersama yang dipimpin langsung oleh Kapolres Ternate, AKBP Aditya Laksimada, Dandim 1501 Ternate Kolonel CZI Mafud Ghozali di ikuti oleh Waka Polres Ternate Kompol Jufri Dukomolamo, Camat Pulau Moti, Jabit Kaidati,  para pejabat utama Polres Ternate, Bhabinkamtibmas  Polres Ternate dan Para Babinsa Kodim 1501 Ternate yang berlangsung di aula Mapolres Ternate, Jumat (29/5/2020).

Kapolres Ternate AKBP Aditya Laksimada dalam keteranganya mengatakan, dirinya sangat berterima kasih kepada rekan-rekan Babinsa dan Babinkamtibmas karena mereka adalah tulang punggung bagi program pemberian bantuan masyarakat yang terdampak Covid - 19 di Kota Ternate.

"Setiap kegiatan Polres Ternate maupun Polda, rekan-rekanlah yang selalu dikedepankan untuk memberikan bantuan kepada masyarakat. Dimana rekan-rekan debagai tulang punggung Negara," ujar Kapolres.

Untuk itu, bantuan yang sudah diberikan dari Mabes untuk Polres Ternate ini akan diupayakan hingga tepat sasaran kepada masyarakat yang sangat membutuhkan. Bantuan ini tentu membutuhkan peran dari Bhabinsa dan Bhabinkamtibmas.

Kapolres mengaku, setelah menyerahkan secara simbolis tadi, rencananya besok akan didistribusi ke tiga Kecamatan, sesuai dengan data yang telah diyerima. "Ini fokus kita kepada masyarakat yang belum sama sekali menerima bantuan, baik itu dari Pemerintah atau pun dari pihak lain," katanya.

 "Saya sudah sampaikan kepada semua anggota yang ada di lapangan untuk mengambil data yang benar-benar belum terima bantuan. Agar banuan yang didalurkan tepat sasaran dan masyarakat yang belum dapat bisa diberikan," kata Kapolres Ternate.

Kapolres sampaikan bantuan beras 10 ton tersebut akan di distribusikan semuanya dan ini baru distribusi tahap pertama sesuai data yang di terima. Namun, distribusi tahap berikut bisa menyusul kalau sudah kantongi data terbaru masyarakat yang belum menerima. 

Untuk tahap pertama, lanjut Kapolres, sesuai data yang akan diberikan diantaranya untuk pulau Batang Dua sebanyak 787 sak beras berukuran 5 kg, di susul Pulau Hiri sebanyak 303 sak beras berukuran 5 kg, pulu Moti sebanyak 155 sak beras berukuran 5 kg dan juga di Kelurahan Takome sebanyak 30 sak beras berukuran 5 kg akan disalurkan pada tahap satu ini.

"Mungkin besok atau lusa bantuan tahap pertama ini sudah disalurkan kepada masyarakat yang benar-benar menerima bantuan beras ini," ujar Kapolres.

Sementara itu, Komandan Kodim 1501/ Ternate, Kolonel Inf. Czi. Mahfud Ghozali menyampaikan, kepada rekan - rekan sekalian untuk memberikan bantuan sosial ini harus tepat sasaran kepada masyarakat yang membutuhkan. 

"Sekarang Babinkamtibmas dan Babinsa barus betul-betul peran aktif di lapangan untuk menyalurkan bantuan ini kepada masyarakat, yang sanggat membutuhkan bantuan disuasana pandemik covid-19," ujar Dandim.

Lanjutnya, apa yang diberikan kepada masyarakat yang terdampak Covid-19 ini merupakan salah satu tugas aparat untuk bagaimana menjaga suasana agar tetap kondusif.

"Berikan mereka keyakinan kepada masyarakat bahwa apabila rakyat sedang susah, TNI-POLRI beserta Pemerintah ada untuk masyarakat dan jangan kwatir,"pungkasnya.(ian)


Reporter: Ryan

BERITA TERKAIT