Home / POLRI

Polda Minta Polres Jajaran Tingkatkan Patroli Malam

18 Mei 2019
Kapolda Maluku Utara, Brigjen (Pol) Suroto

TERNATE,  OT - Sebagai penanggung jawab kondisi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah Provinsi Maluku Utara (Malut), Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) meminta kepada semua Polres jajaran untuk terus meningkatkan patroli malam.

Patroli tersebut sebagai wujud untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat di Malut serta mencegah tindak kriminalitas dan gangguan keamanan lainya.

Kapolda Maluku Utara, Brigjen (Pol) Suroto kepada indotimur.com Sabtu (18/5/2019) mengatakan, patroli malam akan tetap dilakukan baik di Polda maupun Polres jajaran.

Apalagi, kata Kapolda, di bulan suci Ramadhan ini kebanyakan aktifitas masyarakat di malam hari, untuk itu, anggota akan terus melakukan patroli malam di terutama di kawasan-kawasan keramaian, sekaligus memberikan pencerahan kamtibmas.

Orang nomor satu di wilayah Polda Malut ini juga menghimbau kepada masyarakat untuk bersama-sama menjaga kondisi keamanan dan ketertiban, sehingga maayarakat merasa aman dan nyaman dalam melaksanakan aktifitasnya.

"Semoga di Malut ini tidak terjadi hal-hal yang kita tidak inginkan bersama," harap Kapolda.  (ian)


Reporter: Ryan

BERITA TERKAIT