Home / POLRI

Polda Malut Akan Kirim Tim Uji Kelayakan Pembangunan Polsek Di Sula Timur

21 Juni 2019
Kabid Humas Polda Maluku Utara, AKBP Hendri Badar

TERNATE, OT  - Kepolisian Daerah (Polda) Maluku Utara (Malut) dalam waktu dekat akan menurunkan tim untuk menguji kelayakan pembangunan Kepolisian  Sektor (Polsek) di Kecamatan Sulabesi Timur Kabupaten Kepulauan Sula (Kepsul).

"Dalam waktu dekat tim dari Satuan Kerja Biro Sarana dan Prasarana (Sarpsar) Polda Malut akan mengecek secara langsung di lapangan," ungkap Kabid Humas Polda Maluku Utara, AKBP Hendri Badar kepada indotimur.com Jumat (21/6/2019)

Kata dia, pembangunan Polsek dapat berjalan sesuai prosedur maka akan diadakan uji kelayakan oleh Biro Sarana dan Prasarana yang akan turun dan melihat secara langsung kondisi lapangan yang ada di lokasi pembangunan Polsek Desa Fatkauyon Kecamatan Sulabesi Timur,

Selain melakukan uji kelayakan, tim dari Biro Sarana dan Prasaran juga akan melihat status kepemilikan lahan Polsek, "jika sudah sesuai prosedur SOP serta layak dibangun, maka akan dibangun Polsek," ucapnya.

Tim, lanjut Hendry, juga akan melakukan studi kelayakan di lapangan, baik bukti hiba tanah, kwitansi, dan dokomentasi foto untuk selanjutnya diajukan ke Mabes Polri untuk persetujuan pembangunan Polsek.

" Polda Malut sendiri masih banyak terdapat kekurangan Polsek, di Malut ini yang posnya masih bersifat Pospol bukan Polsek, maka jika sesuai kebutuhan Sumber Daya Manusia (SDM) Polri harus dicukupi sesuai prosedur yang ada di atas," tutup Hendri.(ian)


Reporter: Ryan

BERITA TERKAIT