Home / POLRI

Dugaan Pemotongan Anggaran Pengamanan Pemilu, Wakapolres Halsel Jalani Sidang Kode Etik

04 Desember 2019
AKBP Susanto (foto_randy).

TERNATE,  OT  - Wakapolres Halmahera Selatan (Halsel), Kompol  Wahyu Adi Waluyo, menjalani sidang kode etik, Selasa (3/12/2019) terkait kasus dugaan pemotongan anggaran pengamanan Pemilu 2019 di kabupaten Halsel.

Kasus tersebut terungkap disaat demo anggota Polres Halsel untuk menuntut angaran pengamanan selama pelaksanan Pemilu 2019, yang diduga dipotong.

Dalam kasus ini Kapolda Malut pun langsung mengambil langkah untuk menarik Kabag Ops Polres Halsel ke Polda Malut, selain itu Kapolres Halsel yang saat itu dijabat AKBP Agung Setyo  dicopot oleh Kapolri.

Kabid Propam Polda Maluku Utara, AKBP Susanto mengatakan, untuk Wakapolres Halsel  hari ini sudah jalani sidang kode etik terkait kasus demo dana pengamanan pemilu oleh anggota Polres Halsel pada April lalu.

“Nanti ya, hasil sidangnya akan tetap disampaikan putusanya seperti apa,” kata Suanto kepada indotimur.com.

Kabid mengaku, hasil sidang ini dirumuskan oleh komisi, bukan dirinya sendiri maka nanti akan dilakukan sidang komisi lebih dulu, apa keputusanya karena dilihat sesuai hasil perbuatan yang bersangkutan lakukan, baru disampaikan hasil putusan sidangnya.

Kabid menambahkan, Wakapolres sendiri hingga sekarang masih aktif bertugas di Polres Halsel, namun jika berbuat salah akan diproses sesuai hukum yang berlaku.

“Nanti baru kita lihat fakta persidangan seperti apa, kajianya juga sudah sejauh mana baru akan kita putuskan sesuai perbuatanya,” pungkasnya.(ian)


Reporter: Ryan

BERITA TERKAIT