TERNATE, OT – Komandan Satuan Brigade Mobile (Dansat Brimob) Polda Maluku Utara (Malut), Kombes (Pol) Muhammad Erwin memimpimpin pelaksanan upacara pengukuhan Danyon A Pelopor Satbrimob Polda Malut.
Pelaksanaan upacara pengukuhan Danyon A Pelopor berlangsung di lapangan upacara Batalyon A Kelurahan Guraping, Kecamatan Oba Utara Kota Tidore Kepulauan (Tikep), turut dihadiri para perwira Satbrimob Polda Malut beserta sejumlah personel, Rabu (8/1/2020).
Dansat Brimob Polda Malut Kombes (Pol) Muhammad Erwin dalam amanatnya menyampaikan, dalam pengukuhan ini, anggota teruslah melakukan hal-hal yang positif yang mana telah dicapai oleh pejabat sebelumnya untuk bisah menuju ke arah peningkatan profesionalisme Brimob khusunya Polda Maluku Utara.
Selain itu, laksanakanlah pembinaan disiplin secara berkeseimbangan dan pembinaan kemampuan, baik perorangan maupun Kompi yang secara profesional. “Harus mampu bersinergitas dengan fungsi teknis keamanan dan ketertiban di tempat anda bertugas,” ujarnya.
“Kenalilah adat istiadat masyarakat setempat, menjalin kemitraan yang harmonis antara Brimob dengan masyarakat agar bisa melanjutkan tugas dan kinerja yang lebih baik lagi,” harapnya.
Selain itu, bisa melaksankan 7 program perioritas Kapolri salah satunya adalah pemantpan harkamtibmas, sehingga Satbrimob Polda Malut kedepan lebih dipercaya oleh masyarakat dengan meningkatkan quick respon dalam tugas pokok dan fungsi Brimob.
“Maka saya berpesan untuk anggota Brimob agar selalu meningkatkan sinergitas dengan anggota TNI, agar bisa bersama dalam melakukan pengamanan situasi kamtibmas di Malut sebelum dan sesudah pemilihan kepala daerah tahun 2020,” jelas Dansat Brimob.(ian)