Home / POLRI

Cek Kondisi Malam Natal Di Ternate Personil Gabungan Lakukan Patroli

24 Desember 2019
Suasana patroli di gereja (foto_randy)

TERNATE, OT  - Untuk memastikan kondisi keamanan  pada malam perayaan natal di wilayah hukum Kota Ternate Provinsi Maluku Utara (Malut) personil gabungan, Selasa (24/12/2019), melakukan patroli malam.

Patroli malam yang dilakukan ini melibatkan personil TNI Korem 152/Babullah, personil Kepolisian Daerah (Polda) Maluku Utara serta inatansi tekhnis lainnya.

Kasdim Kodim 1501/Ternate, Anton Santoni kepada indotimur.com Selasa (24/12/2019) malam mengatakan patroli gabungan yang dilakukan pada malam perayaan natal ini untuk mengecek situasi dan kondisi di wilayah hukum Kota Ternate.

Kata dia, sejauh ini berdasarkan pantauan anggota intel di lapangan, situasi masih dalam keadaan kondusif aman, namun anggota terus melakukan pengamanan di gereja gereja yang ada di Kota Ternate hingga hari natal 25 Desember 2019.

Dia menjelaskan, personil gabungan yang dilibatkan dalam patroli gabungan, dibagi tiga shift, yakni, pada pukul 21.20 WIT personil akan melakukan patroli dari arah Selatan menuju arah Utara dan mereka akan menyinggahi gereja-gereja untuk melakukan pengecekan.

Selain itu pukul 00.00 WIT personil gabungan juga akan melakukan patroli yang sama hingga pukul 03.20 WIT dimihari untuk shift terakhir.

"Namun untuk besok pagi juga akan diadakan patroli bersama dengan sepeda berkeliling di seputaran Kota Ternate agar mengecek situasi secara langsung pelaksanaan ibadah bagi kaum nasrani di gereja-gereja yang ada di Kota Ternate," pungkasnya. (ian)


Reporter: Ryan

BERITA TERKAIT