Home / POLRI

Cegah Penyebaran Corona, Ditbinmas Kerahkan Bhahabin Lakukan Sosialisasi di Wilayah Masing-Masing

09 April 2020
Kombes (Pol) Dicky Aryanto (foto_randy)

TERNATE, OT - Untuk memutus mata rantai penyebaran corona virus atau covid-19 di Kota Ternate Provinsi Maluku Utara (Malut), Direktorat Bimbingan Masyarakat (Ditbinmas) Polda Malut mengerahkan Bhabin untuk intens melakulan sosialisasi terkait covid-19 di wilayahnya masing-masing.

Direktur Ditbinmas Polda Malut, Kombes (Pol) Dicky Aryanto, menjelaskan, sebagai aparat di Kelurahan, anggota Bhabin diperintahkan untuk terus melakukan sosialisasi di wilayahnya masing-masing.

"Mereka wajib lakukan sosialisasi kepada masyarakat tentang covid-19," kata Dicky kepada indotimur.com, Kamis (9/4/2020) di Mapolda.

Selain melakukan sosialisasi terkait covid-19, Bhabinkamtibmas yang ditugaskan di Kelurahan maupun Desa wajib untuk menyampaikan edukasi serta membangun kerjasama dengan baik dengan aparatur desa atau Kelurahan untuk mencegah penyebaran covid-19 di wilayahnya masing-masing.

"Dengan suasana seperti sekarang Bhabinkamtibmas harus bekerja sama, membagun koordinasi dengan Bhabinsa maupun perangkat Kelurahan atau Desa agar terus melakukan sosialisasi tentang covid-19," jelasnya.

Hal ini, lanjut Dicky berdasarkan Maklumat Kapolri serta himbauan atau maklumat dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Maluku Utara dan juga himbauan dari Pemerintah daerah setempat dalam menanggulangi covid-19.

"Untuk bisa memutus mata rantai penyebaran coronavirus, semua pihak harus bersatu, bersama-sama melawan wabah ini," tutupnya. (ian)


Reporter: Ryan

BERITA TERKAIT