TERNATE, OT – Sedikitnya 288 orang calon Bintara Polri Kepolisian Daerah (Polda) Maluku Utara dinyatakan lolos seleksi yang dilaksanakan panitia daerah Polda Malut.
Kepala Biro (Karo) Sumber Daya Manusia (SDM) Polda Maluku Utara, Kombes (Pol) Noviana Tursanurohmad mengatakan, berdasarkan pengumuman hasil penerimaan Bintara Polri tahun 2020 Polda Malut, yang diumumkan Sabtu (14/11/2020) malam ini, tercatat ada 288 orang yang dinyatakan lulus.
Kata dia, awalnya kuota dalam DIPA hanya untuk 233 orang, namun berkat upaya serta perjuangan Kapolda, Wakapolda dan Biro SDM, maka ada tambahan 55 kuota dengan rincian Bintara PTU 265 kuota, Bakomsus 18 kuota dan Rekpro 5 kuota, sebingga totalnya menjadi 288 kuota yang dinyatakan lolos untuk tahun ini.
Jumlah calon Bintara Polri tahun ini lebih banyak dibanding tahun lalu. "tahun 2019 kuota kita 213 namun untuk tahun ini kuota naik menjadi 288," kata Noviana.
Dari jumlah ini, 283 orang diantaranya Polisi laki-laki atau Palpolki sedangkan 5 lainnya Polisi wanita (Polwan).
“Mereka sudah dinyatakan lulus Bintara PTU Polda Malut selanjutnya untuk mengikuti pendidikan,” kata Kombes (Pol) Noviana kepada indotimur.com.
Pendidikan bagi Polisi laki-laki akan dilaksanakan di SPN Polda Malut, sedangkan wanita akan mengikuti pendidikan di Sepolwan Lemdiklat Polri.
(ian)