Home / Berita / Politik

PDIP Malut Jamin Tetap Kritis Terhadap Pemprov

24 September 2019
Muhammad Sinen

SOFIFI, OT- Ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Maluku Utara (Malut), Muhammad Sinen menegaskan, sebagai partai pengusung Gubernur Abdlu Gani Kasuba dan Wakil Gubernur M. Al. Yasin Ali, bukan berarti tidak kritis terhadap pemprov.

“Sekalipun gubernur dan wakil gubernur adalah partai pengusung PDI Perjuangan, tapi bukan berarti PDIP tidak kritis terhadap Pemprov. Kami tetap tetap kritis karena PDIP tetap mengawal pemerintahan ini sampia lima tahun kedepan,” tegasnya, usai pelantikan anggota DPRD Provinsi Malut, Senin (23/9/2019).

Menurutnya, kerja-kerja pemerintah daerah harus sesuai perintah UU, maka apabila dikemudian hari gubernur dan wakil gubernur keluar dari apa yang diharapkan masyarakat, wajib hukumnya PDIP melakukan kritik keras.

Saat ini, lanjut ketua DPD PDIP Malut, yang masih menjadi masalah adalah penempatan pimpinan OPD, karena bagi PDIP yang harus dilihat terutama kedisplinan  sehingga masalah ini akan dikawal terus dan tidak akan berhenti mengkritik pemerintah jika keluar dari apa yang menjadi komitmen antara PDIP dan gubernur.

Muhammad Sinen menambahkan, masalah Kota Sofifi kedepan pemerintah provinsi Malut punya kewajiban, karena untuk jadi Kota Sofifi adalah masalah pembangunan, maka inilah yang perlu diperhatikan Pemprov Malut.

“Untuk itu, APBD tahun 2020 yang ditetapkan nanti, Kota Sofifi yang harus diprioritaskan. Kita Minta gubernur harus komitmen membangun Kota Sofifi kedepan, mulai infrastruktur jalan serta lainnya," ujar wakil wali kota Tidore Kepulauan ini.(red)


Reporter: Fauzan Azzam

BERITA TERKAIT