Home / Olahraga

Lolos 4 Besar, Manager Salti FC Optimis Bisa Juara Bupati Cup I

02 Desember 2017
Tim Salti Fc

MABA,OT- Setelah memastikan meraih satu tiket lolos ke 4 Besar Piala Open Tournament Bupati Cup I 2017 di Bicoli. Manager Tim Salti FC Bahtar Baud Optimis timnya meraih juara I.

Tim asal Maba Tengah tersebut berhasil menang atas tim dari Wasile Selatan Sondo-Sondo FC skor akhir 1-0. Dengan kemenangan itu, Salti FC berhak maju ke putaran Semi Final bersama Tiga Tim lainnya.  

Menurut Manajer Salti FC, Bahtar Baud, babak pertama jam kedua antara timnya berhadapan dengan Sondo-Sondo berakhir dengan hasil imbang 0-0. "Babak pertama tidak terjadi gol baik itu tim saya maupun tim lawan," tutur Baud Gifar, sapaan akrab Bahtar Baud, Sabtu (02/11/2017).

Lanjut dia, gol baru tercipta di babak kedua menit ke 41 melalui kaki nomor punggung 2 Ibo Fhai yang berhasil merobek gawang Sondo-Sondo FC.

Kepada Indotimur.com, Bahtar mengaku, setelah melihat timnya menang atas Sondo-Sondo, dirinya optimis timnya bakal meraih juara I dan membawa pulang piala Bupati Cup I ke Maba Tengah. "Saya sangat optimis, Salti bakal juara," katanya.

Kata dia, kemenangan tim kebanggan warga Maba Tengah ini karena berkat kerjasama pemain, pelatih dan official serta doa dan dukungan masyarakat Maba Tengah. "Ini karena berkat kerja sama kita semua, sehingga juara I sudah didepan mata," katanya.

Senada juga ditambahkan Pelatim Salti FC, Surahman, dirinya mengaku selalu memberikan dukungan suport kepada pemain, sehingga hasilnya Salti lolos ke 4 Besar. "Ini langkah awal yang baik, menuju kemenangan yang luar biasa. Dan Salti FC bakal bawa pulang Piala Bupati Cup ke Maba Tengah," tambah Surahman. (pn)


(dx)


Reporter: Rudi Mochtar

BERITA TERKAIT