Home / Olahraga

Kota Ternate Sementara Pimpin Perolehan Medali Porprov Malut Di Tobelo

09 Agustus 2017
TOBELO, OT � Kontingen Kota Ternate yang berlaga di Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Maluku Utara, hingga Rabu (8/8/2017) pukul 22:15 WIT, masih kokoh berada di peringkat pertama hasil perolehan medali dalam ajang olahraga tingkat Provinsi Maluku Utara yang diselwnggarakan di Tobelo Kabupaten Halmahera Utara. Data yang dihimpun indotimur.com menyebutkan, kontingen kota Bahari Berkesan itu, bercokol di peringkat pertama dengan meraih 27 emas, 27 perak dan 34 perunggu. tim catur kota Ternate yangm meraih juara umum dengan perolehan 4 medali emas, 4 perak, 1 perunggu. Ketua kontingen kota Ternate, Nuryadin Rachman, saat dihubungi indotimur.com melalui telepon selularnya mengatakan, hingga malam ini, sejumlah cabang olahraga (cabor) masih dipertandingkan, �raihan 27 medali emas, 27 perunggu dan 34 perak itu, dari 11 cabor yang dipertandingkan, masih ada 10 cabor lagi yang masih berlangsung,� kata Nuryadin yang akrab disapa NR. Dijelaskan, kontingen Ternate berhasil meraih juara umum pada sejumlah cabor diantaranya, Tenis Meja, Binaraga, Basket Putera/Puteri serta Catur. �Di cabang tenis meja, Ternate meraih 7 medali emas dan 1 perak, cabang binaraga, 2 emas, 2 perak dan 2 perunggu, catur 4 emas, 4 perak dan 1 perunggu begitu juga basket putra dan putri berhasil meraih emas,� jelasnya. tim bola basket putera/puteri yang mwnyapu bersih medali emas cabor basket NR berharap, pada cabor-cabor lainnya, atlet Ternate lebih bersemangat, sehingga target juara umum yang ditetapkan ketua KONI kota Ternate, dapat tercapai, �untuk memenuhi target juara umum, kontingen Ternate, minimal harus meraih 50 medali emas,� kata NR dari balik telepon selularnya. NR juga meminta doa dan dukungan seluruh masyarakat kota Ternate, agar kontingen Ternate, kembali membawa pulang status juara umum, �kami berharap doa restu dan dukungan seluruh masyarakat kota Ternate, agar status juara umum kota Ternate, dapat dipertahankan,� ujar NR. (thy/red)<(red)


Reporter: Redaksi

BERITA TERKAIT