Home / Olahraga

Bantai Persikota Tidore, Persiter Wakili Malut di Piala Soeratin 2017

15 Juli 2017
TERNATE, OT- Persiter Ternate akhirnya mewakili Maluku Utara (Malut) di tingkat nasional, setelah membantai Persikota Tidore 4-1 dalam pertandingan terakhir liga Soeratin zona Malut tahun 2017 di Stadion Gelora Kie Raha, Sabtu (15/7/2017) sore tadi. Pertandingan baru berlangsung empat menit, publik Gelora Kie Raha sudah bersorak ketika bek kiri Persiter Ternate Fahmi Ishak berhasil menjebol gawang Persikota Tidore. Gol tersebut tidak membuat pemain Persikota putus asah. Buktinya, di menit ke 11, Sadly Ahmad nyaris membobol gawang Persiter. Kedua tim sama-sama saling jual beli serangan, hingga di menit ke 20 Andi Rohansah menerima umpan dari Fahreza Sudin dan langsung melepaskan tendangan ke gawang Persikota yang dikawal Irfan Abd. Hamid, namun melewati mistar gawang. Anak asuh Rahmat Rivai terus melakukan serangan ke benteng pertahanan Persikota. Hasilnya, pada menit ke 32 Andi Rohansah berhasil memanfaatkan kelalaian penjaga gawang yang menahan bola menggunakan kakinya dan bola jatuh ke kaki Andi, sehingga langsung menendang ke gawang Persikota. Skor berubah 2-0. Tidak membutuhkan waktu lama, Andi Rohansah nyaris membobol gawang Persikota kedua kalinya setelah menerima umpan dari rekannya Mahmud Toduho. Tapi penjaga gawan Irfan Abd. Hamid menahan tendangan keras Andi. Gol ketiga Persiter kembali tercipta pada menit ke 35. Setelah Mahmud Toduho berhasil melewati tiga pemain dari sisi kanan gawang Persikota. Kedua tim saling serang hingga babak pertama selesai skor 3-0. Memasuki babak kedua, anak asuh Affan Hi. Ahmad langsung melakukan serangan ke jantung pertahanan Persiter, hingga beberapa kali nyaris membobol gawang Persiter yang dikawal Andrian Hi. Daud. Pelatih Persiter Rahmat Rivai mencoba memberikan arahan dari luar lapangan, sehingga di menit ke 58 Persiter menambah keunggulannya melalui titik putih, setelah salah satu pemain belakang Persikota handball di dalam kotak penalty. Kapten tim Persiter, Ichlasul Qadri berhasil memperdaya kiper Persikota. Skor menjadi 4-0. Meskipun sudah tertinggal 4-0, pemain Persikota terus melakukan serangan ke benteng pertahanan Persiter, di menit 70 M. Sahlan melepaskan tendagangan jarak jauh dari sisi kiri gawan Persiter, namun belum berhasil menciptkana gol. Memasuki injury time, Persikota Tidore mulai mengepung benteng pertahanan Persiter, dan di menit ke 83 gawang Laskar Kie Raha berhasil dijebol oleh Fatur Abdullah. Skor 4-1 hingga pertandingan selesai. Dengan kemenangan ini, Persiter Ternate mengemas 9 poin, Persihalbar 6 poin, Persikota 3 dan Persitob Tobelo 0. Untuk itu, Persiter akan mewakili Maluku Utara di liga Soeratin tingkat nasional pada September 2017 mendatang di Jawa Timur. (nisa)(red)


Reporter: Redaksi

BERITA TERKAIT