HALBAR, OT - Setelah mengikuti proses dan tahapan seleksi tingkat Kabupaten Halmahera Barat, 17 pesilat dinyatakan lolos, dan akan ikut bertanding pada Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) ke-X tingkat Provinsi Maluku Utara
Ketua panitia seleksi Pengurus Kabupaten (Pengkab) Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Halbar, Djufri Nurdin mengatakan, seleksi dilakukan selama dua hari yang dipusatkan di aula kantor Disperindag Halbar.
Menurutnya, proses seleksi pada hari pertama, Senin (21/3/2022) kemarin turut dihadiri sejumlah Kepala Sekolah (Kepsek) baik dari tingkat SMP maupun SMA serta para pengurus IPSI Halmahera Barat.
"Seleksi Pencak Silat diikuti dua perguruan yaitu Perguruan Fajar Putih Halbar dan Perguruan PO Sinar Putih," kata Djufri.
Menurutnya Perguruan Fajar Putih terdiri dari SMKS Fomarimoi Halbar, SMK N 1 Halbar, SMP Pabos, kemudian Mts dan MA Muhammadiyah Pabos, sedangkan Perguruan PO Sinar Putih menanungi club' Spensa serta club' Smansa Halbar.
Diketahui 17 pelajar yang dinyatakan lolos dengan katagori dan akan lanjut bertanding di PODA ke-X tingkat Provinsi Maluku Utara yang direncanakan digelar pada Kabupaten Halmahera Tengah (Halteng).
Berikut Nama Atlet Pencak Silat yang lolos mengikuti POPDA Malut di Halteng :
Kelas A Putra : Suwandi Gunawan
Kelas A putri : Nurasdian Amir
Kelas B Putra : M Alwin Zainuddin
kelas B Putri : Mulayani Isbat
Kelas C Putra : Aprisal Muswar
Kelas C Putri : Badariah M Tuhurea
Kelas D Putra : M Azhary Hi Umar
Kelas D Putri : Andriyanti Tri Wulandari
Kelas E Putra : M Galang Alfarizi
Kelas E Putri : Juliyanti Hapsari
Kelas F Putra : Wahyudin
Kelas F Putri : Putri Fineangle Kaehe
Kelas G Putra : Agung Muhaimin
Kelas H Putra : Reza B.S.A
Kelas I Putra : Hamdani Aprianto
Namun untuk tingkat tunggal sebanyak dua orang putra dan putri, yakni Putra : M Azhary Hi Umar dan putri : Putri Syakilla.
(deko)