Home / Berita / Nasional

Tim Medis Halsel Disebar Ke Lokasi-Lokasi Pengungsian

Selain Tim.Medis, Dinkes Halsel Juga Telah Mendistribusikan Obat-Obatan
17 Juli 2019
Pengungsi di Halsel

HALSEL, OT - Dinas Kesehatan Kabupaten Halmahera Selatan (Halsel) terus melakukan peningkatan pelayanan kesehatan terharap warga pada sejumlah desa terdampak gempa 7,2 SR dan saat ini berada di tempat-tempat pengungsian.

Saat ini, Dinkes Halsel telah menambah tenaga medis untuk membantu percepatan pelayanan kesehatan dan melayani para pengungsi di sejumlah desa dalam wilayah Halsel.

Kadinkes Halsel Ahmad Radjak, Rabu (17/7/2019), menjelaskan, saat ini pihaknya telah menambah tenaga medis untuk membantu pelayanan kesehatan para pengungsi.

Kata dia, untuk membantu para pengungsi, Dinkes Halsel telah menempatkan semua tenaga medis pada semua titik pengungsian.

"Tenaga medis di setiap Puskesmas, sudah diturunkan ke tempat pengungsian sehingga saat ini, semua lokasi pengungsian sudah ada tenaga medis," ujar Kadinkes.

Diharapkan, tenaga medis yang sudah disebar ke semua titik untuk segera melakukan pelayanan kepada masyarakat yang mengalami luka-luka atau sakit. 

"Saya berharap dengan telah ditempatkannya tenaga medis ini, bisa membantu masyarakat yang sakit," harapnya.

Kadinkes menambahkan, saat ini hampir semua pengungsi menderita luka-luka baik itu luka berat maupun luka ringan akibat  gempabumi.7,2 SR.

"Saat ini, hampir semua pengungsi mengalami luka luka, di mana ada luka ringan dan ada luka berat yang harus segera ditangani oleh tim medis," ungkapnya.

Selain menempatkan tenaga Medis, lanjut Kadinkes,npihaknya juga telah mengjrimkan logistik obat obatan untuk kebutuhan kesehatan pengungsi. (red)


Reporter: Redaksi

BERITA TERKAIT