Home / Berita / Nasional

Terbang Perdana Jakarta-Ternate, Citilink Tawarkan Tiket Murah

24 Februari 2021
foto istimewa

TERNATE, OT - Sesuai rencana pesawat jenis  Airbus A-320 milik maskapai Citilink dijadwalkan lending di bandara Sultan Baabullah Ternate pada Kamis (25/2/2021) sekira pukul 10:30 waktu di Ternate.

Kehadiran rute baru Citilink ke Maluku Utara melalui bandara Sultan Baabullah Ternate, merupakan kerjasama PT. Citilink dengan PT Royal Ternate Aviasi.

Direktur PT Royal Ternate Aviasi, Nulzuludin Syah saat menghubungi indotimur.com melalui telepon selularnya, Rabu (24/2/2021), membenarkan rencana kedatangan pesawat Citilink di bandara Sultan Baabullah Ternate.

Dia bahkan memastikan, saat tiba, pilot beserta kru pesawat dan penumpang akan dijemput jajaran Pemerintan Provinsi Maluku Utara (Malut) beserta pihak Kesultanan Ternate di bandara Sultan Baabullah.

"Karena ini masih dalam pandemi covid-19, prosesi penyambutan kita lakukan secara sederhana dengan tetap menerapkan protokol kesehatan (prokes) secara ketat," kata Nulzuludin.

BACA JUGA : Citilink Buka Rute "Direct" Jakarta Ternate

Menurutnya, selain prosesi Joko Kaha sebagai ritual adat bagi orang yang baru saja menginjakan kakinya di bumi Gamalama, juga akan dilakukan pembacaan doa.

Mantan Kadis DLH Kota Ternate itu menambahkan, sesuai time scedule pesawat jenis Airbus A-320 take off dari Bandara Halim Perdana Kusuma Jakarta pada pukul 05:30 WIB dan diperkirakan tiba di bandara Sultan Baabullah Ternate pada pukul 10:30 WIT, "penerbangan kurang lebih 3 jam 50 menit dari Jakarta menuju Ternate," ucap Nulzuludin.

Hingga saat ini, lanjut Nulzuludin, tercatat tidak kurang dari 45 penumpang telah tercatat dalam manivest pesawat dari Jakarta ke Ternate, "sedangkan penumpang dari Ternate ke Jakarta sampai jam 12:00 siang ini, tercatat sudah 40 penumpang," ungkap Nulzuludin seraya menyebut harga tiket untuk penerbangan Ternate-Jakarta sekitar Rp, 1 juta 100 ribu plus bagasi 20 Kg.

Dia berharap, kehadiran penerbangan langsung Citilink dengan rute Jakarta-Ternate ini dapat dimanfaatkan oleh masyarakat Maluku Utara sebab selain penumpang, citilink juga melayani jasa kargo, "sehingga kita berharap, para pelaku UMKM di Maluku Utara bisa memanfaatkan kargo Citilink untuk memasarkan produknya ke luar daerah dengan memanfaatkan jasa kargo," pungkasnya.

 (fight)


Reporter: Gibran

BERITA TERKAIT