Home / Berita / Nasional

Silaturahmi dengan Wartawan di Momentum HPN, Kapolda Malut Minta Pers Ikut Sosialisasi Penerapan Prokes

10 Februari 2021
Kapolda saat memberikan sambutan (foto_muis)

TERNATE,  OT– Momentum Hari Pers Nasional (HPN) yang jatuh pada 9 Februari 2021, Kapolda Maluku Utara, Irjen (Pol) Risyapudin Nursin beserta Pejabat Utama (PJU) bersilaturahmi dengan dengan insan pers di resto Bukit Bintang Ternate, Selasa (9/2/2021).

Dalam dalam silaturahmi itu para pimpinan dan wartawan media online, cetak serta elektronik.

"Dengan acara silaturahmi ini, saya juga mengucapkan selamat Hari Pers Nasional, 9 Fabruari 2021. Tentu TNI Polri beserta insan pers akan selalu mengedukasi ke masyarakat demi menerapkan prokes," ucap Kapolda di hadapan wartawan.

Kapolda juga berharap pers ikut sosialisasi penerapan Protokol kesehatan (Prokes) Covid-19 di masyarakat.

Secara instutusi, kata Kapolda, dalam penerapan protokol kesehatan dirinya sudah mengingstruksikan kepada jajaran untuk melakukan pemetaan kawasan wajib masker dibeberapa lokasi di Malut.

“Kawasan wajib masker yang dilakukan ini akan didorong dengan peraturan Wali Kota atau Pemda setempat sehingga menjadi dasar untuk dilakukan penindakan,” ujar Kapolda.

Untuk itu, dengan penerapan wajib masker ini tentu peran pers juga sanggat penting dalam mengedukasikan kepada masyarakat agar selalu menerapakan protokol kesehatan.

Lanjut Kapolda, penerapan protokol kesehatan untuk mengantisipasi penularan Covid-19 sudah bertambah 2 poin, sehingga dari 3 poin menjadi 5 yakni menjaga jarak, menggunakan masker, mencuci tangan, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas.

“Ini harus kita dukung, karena percaya tidak percaya Covid-19 memang benar-benar ada,” jelasnya.

Orang nomor satu di Polda Malut juga mengatakan, ancaman Covid-19 belum bisa diprediksi kapan bisa selesai, oleh karena itu kesadaran masyarakat akan protokol kesehatan menjadi hal utama mengantisipasi atau memperlambat adanya penularan virus.

“Kita belum tahu kapan bisa selesai, makanya kita harus adaptasi kebiasaan baru dengan menggunakan masker dan patuhi protokol kesehatan,”pungkasnya.(ian)


Reporter: Ryan
Editor: Faujan A. Pinang

BERITA TERKAIT