Home / Berita / Nasional

Pasien Meninggal Yang Diduga Terpapar Corona Adalah Pedagang Pasar Higienis Ternate

03 Mei 2020
Suasana pedagang di pasar Higienis Ternate

TERNATE, OT – Salah satu pasien yang meninggal di RSU Labuha, kabupaten Halmahera Selatan (Halsel), Maluku Utara (Malut) yang diduga terpapar Corona Virus (Covid-19) pada 30 April 2020 lalu, merupakan seorang pedagang pasar Higienis Ternate.

Selain seorang pedagang, pasien berinisial RMN (45) adalah warga RT 03/RW 02 lingkungan Lelong, Kelurahan Kampung Makassar Timur, Kecamatan Ternate Tengah.

Sebelum meninggal telah dilakukan rapid test di Puskesmas Kayoa, hasilnya reaktif maka gugus tugas kecamatan Kayoa langsung merujuk yang bersangkutan ke RSU Labuha untuk mendapat perawatan lebih lanjut, hanya saja tidak lama kemudian pasien meninggal dan proses pemakana dilakukan sesuai protokol Covid-19.

Hal ini dibenarkan langsung oleh Larah Kampung Makassar Timur, Nahrul Zakri pada indotimur.com. Menurutnya, berdasarkan laporan dari ketua RT, yang bersangkutan adalah pedagang di pasar higienis Kota Ternate.

Kata Lurah, pihaknya sudah berkoordinasi dengan Puskesmas Kalumpang sehingga telah dilakukan tracking dengan pedagang lain maupun keluarganya yang melakukan kontak dengan yang bersangkutan.

Sementara Camat Ternate Tengah, Abd. Haris Usman menambahkan sejauh ini ada beberapa upaya yang telah dilakukan tim gustu kecamatan dan kelurahan Makassar Timur, termasuk melakukan tracking terhadap warga Makassar Timur yang kontak langsung dengan pasien reaktif rapid test yang meninggal di Labuha beberapa waktu lalu.

“Upaya tracking sudah dilakukan dan warga yang berkontak langsung dengan pasien sudah dilakukan rapid test,” jelasnya.

Lanjut dia, rencananya besok tim gustu kecamatan dan kelurahan bersama dokter puskesmas Kalumpang mengunjungi keluarga pasien untuk memberikan pemahaman serta motovasi dan sosialisasi kepada warga sekitar, agar warga tidak perlu resah.(ian)


Reporter: Ryan

BERITA TERKAIT