TERNATE, OT - Ruang terbuka hijau yang juga salah satu icon wisata di Kota Ternate, Taman Nukila yang terletak di pusat kota, saat ini menjadi daya tarik sendiri bagi warga Kota Ternate untuk menggelar acara Buka Puasa Bersama (Bukber).
Amatan indotimur.com, Jumat (17/5/2019), puluhan warga kota, nampak menikmati suasana sore di Taman Nukila sembari menunggu waktu untuk berbuka puasa bersama.
Salah satu pengunjung Taman Nukila, Hasmin Fatce saat ditemui indotimur.com saat menunggu waktu berbuka mengatakan, dia bersama teman-teman mahasiswa memilih buka puasa bersama di Taman Nukila karena letaknya tepat di pusat kota.
Selain karena letaknya, pemandangan di Taman Nukila juga juga indah dan sejuk, sehingga warga lebih memilih Taman Nukila sebagai tempat untuk Bukber.
Hal senada juga dikatakan Irwan Umagapi, "saya memilih untuk berbuka di Taman Nukila karena bisa menikmati suasana yang ada selain itu banyak orang yang sama-sama menunggu waktu untuk berbuka puasa," kata Irwan.
Selain suasana yang sejuk dan indah, tepat di depan Taman Nukila juga banyak takjil yang disediakan untuk berbuka puasa, "di sekitar Taman Nukila juga tersedia menu buka bersama," ujar Irwan seraya menyebut, usai berbuka, banyak warga yang langsung menuju ke masjid Almunawwar untuk menunaikan ibadah sholat Maghrib. (ian)