TALIABU, OT - Tim Penggerak PKK Kota Ternate turut memeriahkan dan berpartisipasi pada seluruh rangkaian kegiatan dan mata lomba yang diselenggarakan pada puncak peringatan Hari Kesatuan Gerak PKK Ke-51 Tingkat Provinsi Maluku Utara tahun 2023 di Kabupaten Pulau Taliabu.
Pada kegiatan ini, kontingen Tim Penggerak PKK Kota Ternate yang dipimpin langsung Ketua TP-PKK Kota Ternate, Ny Marliza M Tauhid berhasil menjuarai sejumlah mata lomba yang diselenggarakan dalam hajatan tersebut.
Untuk mata lomba yang berhasil dijuarai TP-PKK Kota Ternate antara lain, Juara I lomba penyuluhan kader PKK yang diraih Andi Erianto, Juara Harapan II Lomba pameran UP2K, Juara III Lomba Qasidah/shalawat, Juara Harapan III Lomba live music Tunggal kategori pria dengan vokalis Djafril Drakel, juara I Lomba Senam Kreasi, Juara II Lomba fashion show dan lomba voly ball TP. PKK Kota Ternate berhasil menjadi juara Harapan I.
Selain itu, Tim Penggerak PKK Kota Ternate berhasil menjuarai lomba 10 Program PKK Tingkat Provinsi Maluku Utara.
Ketua Tim Penggerak PKK Kota Ternate Ny. Marliza M. Tauhid menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada seluruh kontingen Tim Penggerak PKK Kota Ternate atas prestasi yang telah diraih pada HKG ke-51 di Taliabu.
Prestasi ini merupakan kerja keras seluruh tim dan kader PKK yang telah berupaya maksimal dan semangat untuk membanggakan PKK Kota Ternate Andalan. "Untuk itu, ucapan terima kasih kepada seluruh kader dan tim, yang luar biasa tangguh dan terbaik serta penuh dedikasi memberikan yang terbaik bagi TP. PKK Kota Ternate," kata Marliza saat memberi keterangannya.
Ketua TP. PKK Kota Ternate mengakui, dalam masa bhakti yang baru berusia 2 tahun dan 6 bulan ini, tentunya sangat bersyukur atas capaian prestasi di sejumlah mata lomba di HKG PKK ke 51 di Kabupaten Pulau Taliabu ini. Semoga semangat dan dedikasi ini dapat terus dipertahankan untuk kesiapan nantinya ditahun depan pada pelaksanaan HKG Ke-52 tahun 2024 di Kabupaten Halmahera Utara.
Dalam kesempatan itu, Marliza atas nama Tim Penggerak PKK Kota Ternate menyampaikan apresiasi, pengharagaan dan ucapan terima kasih kepada seluruh pihak penyelenggara terutama Pemerintah Kabupaten Pulau Taliabu beserta TP. PKK Kabupaten Pulau Taliabu dan juga seluruh masyarakat Taliabu yang telah menjadi tuan rumah yang baik dan ramah selama pelaksanaan HKG Ke-51 tahun ini.
“Kami sangat merasa terkesan atas penyambutan dan pelayanan yang baik dan ramah selama kami berada di Taliabu. Terutama terima kasih kepada bapak Wakil Bupati Pulau Taliabu H. Ramli yang sudah menyambut kami dengan suka cita dan penuh kekeluargaan," pungkas Ketua TP. PKK Kota Ternate Ny. Marliza M. Tauhid.
(fight)