Home / Berita / Citizen Journalist

Tekan Angka Kecelakaan BPTD Kampanyekan Keselamatan Transportasi Darat

09 Desember 2018
Foto Bersama Panitia BPTD dengan peserta sosialisasi

TERNATE, OT - Badan Pengelola Transportasi Darat (BPTD) Wilayah XXIV Provinsi Maluku Utara (Malut) Minggu (9/12/2018) mengkampanyekan keselamatan trasportasi darat kepada masyarakat Kota Ternate dipusatkan di kawasan Landmark Ternate. 

Kepala BPTD Wilayah XXIV Provinsi Malut, I Ketut Suhartana kepada wartawan termasuk indotimur.com mengatakan, kegiatan ini merupakan kegiatan rutin Kementerian Perhubungan sejak tahun 2017 untuk mensosialisasikan keselamatan trasportasi darat bagi masyarakat khususnya di wilayah Kota Ternate.

Kata dia, untuk memaksimalkan sosialisasi, pihaknya juga melibatkan lintas instansi seperti pihak Kepolisian, Jasa Raharja dan instansi tekhnis lainnya yang berkaitan dengan upaya menekan angka kecelakaan hingga di atas 50 persen.

Ketut menilai, tingginya angka kecelakaan darat, lebih disebabkan minimnya disiplin pengguna jalan raya, "maka pada momen ini, diharapkan mampu menekan angka kecelakaan dan meningkatkan keselamatan trasportasi darat dengan tagline ""Taat Aturan, Sayangi Nyawa"

Kepala BPTD Wilayah XXIV Provinsi Malut, I Ketut Suhartana menambahkan, target sosialisasi, adalah menekan angka kecelakaan dari tahun ke tahun baik pihak Polda Malut, BNN, Jasa Raharja, dan lainya.

Selain sosialisasi aturan lalulintas angkutan jalan untuk menekan angka kecelakaan, pihaknya juga menjadwalkan pelaksanaan dialog nasional pada 15 Desember mendatang dengan tema, "Pembangunan Transpirtasi Untuk Mensejahterakan Di Wilayah Terpencil dan Terdepan" dengan menyerahkan secara simbolis 4 unit bus sekolah kepada pemerintah Kota Ternate, Tidore Kepulauan, Kabupaten Pulau Morotai dan untuk Universitas Muhammadiyah Maluku Utara (UMMU).

Dia berharap, pemerintah daerah bisa memaksimalkan bantuam tersebut dengan mengoperasikan bis sekolah, sehingga tidak ada lagi siswa sekolah yang menggunakan sepeda motor saat ke sekolah.

"Karena segmentasi dari pelaku penyebab kecelakaan salah satu dari manusia sekitar 70 persen, kemudian di tingkat umur didominasi kalangan pelajar dan mahasiswa, sehingga kita juga telah melakukan sosialisasi pada sejumlah sekolah di Kota Ternate, melalui progran BPTD go to school," tutupnya. (ian)


Reporter: Ryan

BERITA TERKAIT