Home / Berita / Citizen Journalist

PT Pos Indonesia Ternate Beri Layanan Pemeriksaan Kesehatan Gratis Bagi Pensiunan

01 Maret 2025

TERNATE, OT - Untuk memberikan pelayanan terbaik bagi pensiunan, PT Pos Indonesia Cabang Ternate melaksanakan program Pos Peduli yang meliputi pemeriksaan kesehatan secada gratis bagi pensiunan.

Kegiatan pemeriksaan kesehatan yang dilaksanakan pada Sabtu (1/3/2025) di kantor Pos Ternate, Kelurahan Gamalama itu, untuk memberikan layanan pemeriksaan kesehatan secara gratis, meliputi pemeriksaan tekanan darah, kadar gula darah, kolesterol, serta cek kesehatan lainnya yang penting bagi pensiunan.

Selain itu, para peserta juga mendapatkan sesi konsultasi dengan tenaga medis profesional mengenai cara menjaga kesehatan dan menjalani gaya hidup sehat setelah memasuki masa pensiun.

.

Kegiatan ini mendapat apresiasi dari para nasabah pensiunan. Selain pemeriksaan kesehatan, para pensiunan juga diberikan edukasi mengenai pentingnya pola makan yang sehat, olahraga ringan, serta tips untuk menjaga kesehatan mental.

Kegiatan PT Pos Indonesia Cabang Ternate ini merupakan wujud nyata bentuk kepedulian PT Pos Indonesia terhadap nasabah pensiunan.

Melalui program ini, PT Pos Indonesia Cabang Ternate berharap para pensiunan dapat lebih memahami kondisi kesehatan dan mendapatkan layanan yang dapat menunjang kualitas hidup di masa depan.

 (fight)


Reporter: Gibran
Editor: Redaksi

BERITA TERKAIT