Home / Berita / Citizen Journalist

Program Satu Awards Sekda Berharap Komunitas Di Ternate Lebih Berkembang

26 Juni 2019
Sekda Saat Menerima Penghargaan Dari Panitia SATU Awards Indonesia (foto_Randy)

TERNATE, OT - Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Ternate, M. Tauhid Soleman berharap, Program Semangat Astra Terpadu untuk (SATU) Indonesia Awards dapat membawa komunitas yang ada di Kota Ternate lebih berkembang lagi, 

"Kegiatan satu indonesia awards tahun 2019 ini merupakan kali kedua yang dilakukan di Kota Ternate. Semoga dengan kegiatan ini bisa memunculkan para pemuda yang inovatif dan inspiratif yang lahir dari Kota Ternate, atau pun yang dari luar yang tinggal di Ternate," harap.Sekda.seraya menyebut, ajang ini untuk memunculkan potensi anak muda di Kota Ternate.

Orang nomor tiga di jajaran Pemkot Ternatr itu, berharap, kegiatan ini dapat memacu atau memberikan kemampuan individu maupun peningkatan ekonomi pemuda.

'Untuk saat ini hidupnya komunitas baru di Ternate, seperti jamur, dia belum bisa memberikan konstribusi secara langsung kepada warna yang kreatif, tetapi mudah-mudahan di bulan September mendatang, Ternate akan menjadi tuan rumah Kota kreatif di Indonesia .

"Semoga dapat menjadi magnet agar Ternate ini mampu memunculkan sesuatu yang bisa dipakai dan bisa meluas, " harapnya.

Sekda berharap, dengan kegiatan seperti ini, bisa memunculkan pemuda yang lebih kreatif lagi karena Ternate ini merupakan kota jasa, budaya dan perikanan, "tetapi potensi yang paling utama itu pariwisata dan itu adalah lokomotif jadi kita akan benahi dan merangkul semua komunitas untuk membantu pemerintah kedepan nanti,"tutup Sekda. (ian)


Reporter: Ryan

BERITA TERKAIT