SOFIFI, OT - Melalui kegiatan Forum Keserasian Sosial (KS) yang digagas Kementerian Sosial (Kemensos) RI, Forum Maju Bersama Dusun Hijrah Desa Galala Kecamatan Oba Utara Kota Tidore Kepulauan, membangun Tempat Pendidikan Alquran (TPQ) di.Dusun Hijrah Desa Galala Sofifi.
Forum KS merupakan program Kementrian Sosial (Kemensos) RI berbasis kemasyarakatan dalam membangun, menetapkan dan mengembangkan serta memelihara kembali kehidupan bersama masyarakat di lokasi domisili.
Ketua Forum Maju Bersama, Fonny Karundeng dalam keterangannya menyatakan, program yang diluncurkan Kemensos ini, untuk mewujudkan integrasi sosial, penerimaan sosial dalam tatanan hidup berdampingan secara damai melalui sistem dan mekanisme kerukunan sosial diantara kelompok masyarakat yang pertikal.
Salah satu bukti nyata dalam program ini, adalah pembangunan Tempat Pendidikan Al-Quran (TPQ) dimana dalam struktur kepengurusan Forum, letua Forum merupakan seorang non muslim, "ini bukti nyata bahwa dalam kebersamaan akan tercipta suatu yang bermanfaat untuk banyak orang," ujar Fonny seraya menyebut, anggaran pembangunan senilai Rp, 150 juta dan legiatan ini murni ditangangi oleh Forum Maju Bersama Dusun Hijrah Desa Galala.
Dia menyebut, kegiatan Forum KS ini adalah kegiatan yang mengutamakan gotong royong untuk membuktikan rasa persaudaraan, tanpa membedakan golongan, suku, ras dan agama, "karena inti dari Program KS ini menjaga agar hubungan sosial masyarakat tetap terjalin dengan baik," terangnya.
Dalam pelaksanaan kegiatan tematik tersebut, turut dihadiri Kabid Sosial Provinsi Maluku Utara, Zulkifli, Kapala Dinas Sosial Tikep, Amir Grotomole, Kepala Desa Galala, Sandi Saleh, Babinsa Desa Galala, Muhammad Vikram, serta tokoh agama bersama warga Dusun Hijrah.
Kegiatan ini mendapat respon positif dan apresiasi dari berbagai kalangan. Kegiatan ini diakhiri dengan peninjauan lokasi pembangunan TPQ dan Tugu Keserasian Sosial di Dusun Hijrah Desa Galala. (ier)