Home / Berita / Citizen Journalist

Generasi Muda Bastiong Selebriti Gelar Sunatan Masal

29 Juli 2023
Wali Kota Ternate, M Tauhid Soleman saat meninjau pelaksanaan sunatan masal generasi muda Bastiong Selebriti

TERNATE, OT - Generasi muda lingkungan Selebriti Kelurahan Bastiong Talangame, Kecamatan Ternate Selatan, Kota Ternate, Sabtu (29/7/2023) menggelar bakti sosial sunatan masal.

Kegiatan yang turut dihadiri Wali Kota Ternate, M Tauhid Soleman dan Ketua TP-PKK Kota Ternate, Marliza M Tauhid itu, berlangsung aman dan lancar.

Ketua panitia Adian Iskandar Alam, menyampaikan, kegiatam bakti sosial sunatan masal ini, digagas oleh pemuda pemudi lingkungan Selebriti Kelurahan Bastiong Talangame Kecamatan Ternate Selatan, Kota Ternate.

Dia atas nama panitia penyelenggara menyampaikan apresiasi, penghargaan dan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang ikut membantu sehingga kegiatan ini dapat berjalan aman dan lancar.

"Tak lupa, kami panitia, mengucapkan banyak terima kasih kepada bapak Wali Kota Ternate beserta Ibu, yang bukan hanya menghadiri hajatan ini saja, namun turut memberikan dukungan dan bantuan kepada kami selaku pihak panitia," ungkap Adian.

Dia juga memberikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada tokoh agama, tokoh masyarakat, para pemuda/pemudi di lingkungan Bastiong Selebriti yang ikut memberi suport sehingga kegianan ini berlangsung  dengan aman dan lancar.

"Kepada para donatur, yang tak bisa kami sebutkan satu per satu, instansi tekhnis, kami atas nama panitia serta seluruh warga Bastiong Selebriti menyampaikan terima kasih yang tak terhingga," kata Adian.

Sementara itu, salah satu tokoh pemuda Bastiong Selebriti Yamrin Sofyan yang akrab disapa bung Amco juga memberi apresiasi kepada generasi muda Bastiong Selebriti yang memiliki kepedulian yang tinggi terhadap masyarakat Kota Ternate dengan melaksanakan bakti sosial sumatan masal.

Dia juga mengaku bangga dan bahagia karena kegiatan ini diikuti oleh banyak anak-anak, "walaupun ini kegiatan baru pertama dilaksanakan namun antusias masyarakat begitu tinggi, bukan hanya warga Bastiong tapi juga dari berbagai Kelurahan di Kota Ternate," ucap bung Amco bangga.

"Alhamdulillah semua berjalan sesuai rencana, kita prioritaskan bagi anak-anak kurang mampu, tetapi banyak juga yang ikut mendaftar," sambungnya.

Atas nama panitia dan masyarakat Bastiong Selebriti, bung Amco juga menyampaikan pemohonan maaf jika dalam pelaksanaan kegiatan ini, terdapat kendala atau pelayanan yang kurang memuaskan bagi masyarakat.

Bung Amco juga menyampaikan terima kasih kepada tim dokter, tenaga medis, UPTD Instalasi Obat, yang sangat berperan penting dalam menyukseskan kegiatan ini.

"Kepada aparatur Kecamatan Ternate Selatan, Lurah Talangame dan jajaran Bhabinkamtibmas dan Babinsa serta pihak lainnya yang tak dapat kami sebutkan satu per satu, terima kasih atas kerja samanya," ungkap bung Amco mengakhiri.

 (fight)


Reporter: Gibran
Editor: Redaksi

BERITA TERKAIT