Home / Advertorial / Bappelitbangda

Ternate Menuju Kota Kreatif Gastronomi Berbasis Rempah

29 Oktober 2023

TERNATE, OT - Pemerintah Kota Ternate terus mendorong penguatan city branding "Ternate Kota Rempah" melalui berbagai kegiatan.

Salah satu upaya untuk memperkuat city branding Ternate Kota Rempah, Pemerintah Kota Ternate melalui Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah (Bappelitbangda) bersama Tim Seleksi Nasional Kota Kreatif Dunia Unesco menggelar workshop penyusunan peta jalan kota kreatif dan upaya memperkuat city branding.

Hasil diskusi bersama pemangku kepentingan dan masyarakat, bahwa identitas Ternate sebagai Kota Rempah harus didorong menuju gastronomi berbasis rempah agar bisa dikenal dunia.

Workshop yang berlangsung di Grand Fatma Resto Kota Ternate pada Sabtu (28/10/2023) bertujuan untuk memperkuat city branding Ternate sebagai Kota Rempah.

Konsultan City Branding Kota Rempah Arief Budiman mengatakan, penyusunan peta jalan dibutuhkan kesepakatan antara pemerintah, komunitas dan masyarakat.

"Jadi kesepakatan kemana Ternate akan menuju, kesepakatan apa yang akan dirancang,” ujar Arief usai workshop.

Untuk memperkuat city branding, lanjut dia, Ternate harus berdiplomasi dengan kota-kota lain atau kepada dunia melalui gastronomi yang berbasis rempah.

“Itu adalah segala hal yang menyangkut potensi rempah di Ternate, termasuk kulinernya, sejarahnya, termasuk juga khasiatnya. Gastronomi akan menjadi lokomotif semua bidang,” jelasnya.

.

Sementara itu, Kepala Bappelitbangda Kota Ternate Rizal Marsaoly mengatakan, mendorong Ternate sebagai kota gastronomi harus diarahkan dengan baik dan benar, dengan kata lain membutuhkan metode atau jalan yang tepat.

Dia mengatakan, dari hasil diskusi terdapat beberapa masukan yang penting terhadap pemerintah untuk mendorong atau memperkuat city branding Ternate sebagai Kota Rempah, yaitu kota kreatif atau gastronomi.

“Insya Allah target UNESCO dua tahun lagi, dan dengan adanya diskusi atau masukan ini paling tidak kisi-kisinya kita sudah tahu, bahwa untuk menjadi kota kreatif atau gastronomi ini pemerintah sudah melakukan persiapan,” terangnya.

 (fight)


Reporter: Gibran

BERITA TERKAIT