Home / Advertorial / Bappelitbangda

Awal Bulan Depan, Festival Kora Kora 2023 Kembali Digelar di Ternate

09 Juni 2023
Kepala Bappelitbangda Kota Ternate Dr. Rizal Marsaoly

TERNATE, OT - Gelaran Karisma Event Nusantara (KEN), Expo pada Festival Kora-Kora tahun 2023, dijadwalkan pada awal bulan depan.

Berdasarkan rapat koordinasi, Festival Kora Kora yang masuk dalam KEN tahun 2023, akan digelar mulai tanggal 7 hingga 9 Juli 2023.

Untuk memasimalkan gelaran tersebut, Pemerintah Kota Ternate melalui Dinas Pariwisata dan Bappelitbangda mengelar pertemuan guna membahas berbagai persiapan.

Kepala Bappelitbangda Kota Ternate Dr. Rizal Marsaoly,dalam keterangnnya menyampaikan, Karisma Event Nusantara (KEN) oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI rencananya akan digelar pada tanggal 7 hingga 9 Juli 2023 di kawasan Landmark Kota Ternate.

Rizal mengatakan, sebelum gelaran KEN 2023, pada tanggal 5 Juli 2023 ada kapal pesiar luar negeri yang menyinggahi Kota Ternate, Provinsi Maluku Utara. "Sehingga kemarin Bappelitbangda Kota Ternate telah mengundang Dinas Pariwisata Kota Ternate, guna mengetahui sejauh mana perencanaan konsep Festival Kora-Kora tahun 2023 yang disusun," kata Rizal di Ternate.

Rapat bersama Dinas Pariwisata selaku operator kegiatan juga membahas sejauh mana kewenangan Kemenparekraf dan apa yang menjadi Kewenangan Pemerintah Daerah Kota Ternate.

"Sehingga pak Wali Kota mengharapkan agar pelaksanaan Karisma Event Nusantara (KEN) di Kota Ternate berjalan secara maksimal dan sukses, dengan pelibatan masyarakat secara pehuh,” ujar Rizal.

Lebih lanjut Rizal memaparkan, pelaksanaan Festival Kora-Kora tahun 2023, masuk pada Karisma Event Nusantara (KEN) yang dikemas dalam konteks Kota Rempah.

Dia menyebut, ada kurang lebih 9 konten yang akan menjadi acara inti pada gelaran Karisma Event Nusantara (KEN), yang akan tengah digodok untuk dimatangkan.

"Sehingga akan diimplementasi nantinya, jangan sampai event berjalan tidak memaksimalkan. Maka saya juga sampaikan juga ke Kadis Pariwisata untuk dibuat pertemuan lagi, guna mengetahui sejauh mana progres setelah melakukan pertemuan kemarin bersama juga teman-teman Komunitas," kata Rizal seraya menyebut pertemuan juga membahas logo dan 9 konten dan persiapan lokasi pameran.

Mantan Kadis Pariwisata Kota Ternate itu menambahkan, pertemuan untuk membahas persiapan KEN 2023 pada acara Festival Kora Kora akan dilakukan secara intens untuk mengikhtiarkan jangan sampai ada hal yang terkendala teknis.

Dia berharap, pada pelaksanaan KEN 2023 Festival Kora Kora, seluruh agenda dapat dilaksanakan secara maksimal, "kami berharap sebelum tanggal 7 Juli 2023 semuanya sudah matang,” harapnya.

Rizal juga menyatakan, sesuai hasil pertemuan sebelumnya, acara puncak KEN Festival Kora Kora 2023 di Kota Ternate akan diselenggarakan pada hari Sabtu, (9/7/2023) pukul 14.00 WIT.

Kegiatan ini, sambung Rizal selain melibatkan masyarakat Kota Ternate, Pemkot juga akan membangun koordinasi dan melibatkan stakeholder lainnya seperti Polres melalui Satlantas, untuk mengatur arus lalu lintas dan rekayasa lalu lintas.

“Karena ada sebagian tenda akan dipasang sisi selatan depan pantai Falajawa dan sisi Utara depan Taman Nukila. Kemudian titik nol di kawasan Landmark Kota Ternate yang menjadi pusat kegiatan,” pungkasnya.

 (fight)


Reporter: Gibran
Editor: Redaksi

BERITA TERKAIT