Home / Indomalut / Ternate

Marak Anak Punk di Ternate, Satpol PP Minta Warga Tidak Perlu Resah

03 Oktober 2024

TERNATE, OT - Pemerintah Kota Ternate melalui Satpol PP dan Linmas, mengimbau masyarakat Kota Ternate agar tidak perlu resah dengan kehadiran anak punk di Kota Ternate.

Kasatpol PP dan Linmas Kota Ternate, Fhandy Mahmud mengatakan, pihaknya telah menerima belasan aduan masyarakat yang merasa resah dengan keberadaan anak punk di Kota Ternate.

"Setelah menerima aduan itu, Satpol PP langsung bergerak cepat melakukan penertiban dan berhasil mengamankan 9 orang di sekitar lampu merah Gamalama, 11 orang di benteng Oranje di malam hari, dan 7 orang di siang hari di lokasi yang sama," terang Fhandy saat memberi keterangan pada Kamis (3/10/2024) di halaman kantor Wali Kota.

Dia mengatakan, berdasarkan hasil pemeriksaan anak punk yang saat ini berada di Ternate berasal dari  Sulawesi Selatan dan bejumlah 30-40 orang, "tapi malam ini sebagian akan kembali ke daerah asal dan sebagian lagi akan ke Halmahera Tengah untuk bekerja," jelas Fhandy.

Setelah menjalani pemeriksaan, keberadaan anak punk di Kota Ternate saat ini untuk menghadiri kegiatan kominitas anak punk yang diselenggarakan di area benteng Fort Oranje beberapa waktu lalu.

"Setelah saya tanyakan terkait kedatangan mereka di Ternate, ternyata mereka di undang oleh komunitas anak-anak band punk yang menggelar kegitan di dalam benteng oranje," terang Fhandy.

.

Fhandy mengaku, sebelumnya pernah ada anak punk di Kota Ternate pada tahun 2017 lalu, hanya saja mereka dipulangkan oleh pemerintah karena tidak memiliki identitas atau domisili.

Dia menghimbau masyarakat Kota Ternate untuk tidak perlu resah dan kaget dengan keberadaan anak punk di Kota Ternate. "Mungkin penampilan mereka bagi kita kurang baik, tapi bagi mereka itu seni, jadi tidak perlu kaget," ungkap Fhandy seraya menyebut Satpol PP dan Linmas Kota Ternate membuka layanan pengaduan untuk masyarakat.

Dia juga meminta masyarakat Kota Ternate untuk segera menghubungi aparatur Kelurahan di masing-masing lingkungan jika menemukan atau mengetahui potensi-potensi gangguan keamanan.

Satpol PP Kota Ternate juga membuka layanan aduan terkait keamanan dan ketertiban lingkungan. Untuk layanan aduan bisa langsung ke media sosial Facebook : praja wibawa ternate atau instagram : @satpolppternate dan WhatsApp 081325591920

 

 (fight)


Reporter: Gibran

BERITA TERKAIT