Home / Berita / Pendidikan

Tahun Ini Peminat di SMK 1 Haltim Meningkat

09 Juli 2018
Ibrahim Moh Saleh

MABA,OT- Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 1 Kabupaten Halmahera Timur (Haltim) Maluku Utara (Malut), tahun ini banyak diminati.

Buktinya, tahun ajaran 2018 peminat bukan hanya berasal dari Haltim, tetapi pendaftar calon siswa SMK N 1 juga beradal dari luar Haltim. "Alhamdulillah tahun ini meningkat, bahkan ada pendaftar dari Sulawesi Selatan," terang Kepala Sekolah SMK N 1 Haltim, Ibrahim Moh Saleh, saat ditemui dikediamannya, Senin (09/07/2018).

Dikatakan, jumalah siswa baru yang terdaftar tahun ini sebanyak 70 orang. Jumlah ini lebih meningkat dari tahun kemarin. "Tahun kemarin 59 orang, tahun ini bertambah," katanya.

Lanjut dia, dari tiga jurusan yang dimiliki SMK N 1 Haltim diantaranya, Jurusan Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ), Jurusan Teknik Instalasi Tenaga Listrik (TITL) dan Teknik Konstruksi Bisnis (TKB).

Dia menambahkan, mulai hari ini sudah memasuki tahapan Pengennalan Lingkungan Sekolah dan dilakukan selama tiga hari.(dx)


Reporter: Rudi Mochtar

BERITA TERKAIT