Home / Berita / Pendidikan

SMK Pembanguan Kota Ternate Buka Pendaftaran Siswa Baru Gelombang Kedua

04 Juli 2018
Makmu

TERNATE, OT- SMK Pembangunan Kota Ternate yang terletak di Kelurahan Gammbesi, Kecamatan Ternate Selatan, kembali membuka pendaftaran penerimaan siswa baru gelombang kedua.

Kepalah SMK Pembangunan Kota Ternate, Makmur kepada Indotimur.com, Rabu (4/7/2018) siang tadi mengatakan, pihaknya telah membuka peneriman pendaftaran siswa baru. "Gelombang pertma sudah selesai, dan sekarang buka gelombang kedua," ujar Kepsek.

Makmur menjelaskan, penerimaan siswa baru gelombang kedua karena di gelombang pertama belum memenuhi kouta yang ditargetkan. "Kuota yang ditargetkan minimal 906 siswa, sementara yang mendaftar baru 39 orang, sehingga pihaknya mengambil langkah alternatif untuk membuka kembali pendaftaran gelombang kedua, agar kerja-kerja panitia bisa maksimal," jelasnya.

Menurut Kepsek, persyaratan pendaftaran siswa baru, diantaranya surat keterangan hasil lulus (SKHU), kartu keluarga, akte kelahiran, dan kartu indonesia pintar bagi siswa tidak mampu. "Kartu Indonesia pintar bagi siswa yang tidak mampu agar dibantu oleh pihak sekolah," ungkapnya.

Lanjut Makmur, sambil menunggu proses pendaftaran gelombang kedua ini, pihak sekolah terus melakukan sosialisasi ke sekolah-sekolah tingkat SLTP atau SMP.

 (ded)


Reporter: Dedi Sero Sero

BERITA TERKAIT