Home / Nusantara

Polisi Ungkap Indetitas Kerangka Manusia yang Ditemukan Warga

07 April 2018

SEKADAU, OT - Usai melakukan indentifikasi kepada kerangka manusia yang ditemukan, polisi akhirnya mendapatkan indetitas dari kerangka tersebut.

"Kita lakukan indentifikasi langsung di TKP tadi malam, dan disaksikan oleh warga. Hasilnya kita ketahui bahwa kerangka manusia tersebut atas nama Ludin (83) yang juga warga Jerajau, berjenis kelamin laki-laki," ujar Kapolsek Sekadau Hilir IPTU Masdar, Sabtu (7/4).

Diketahui Ludin sempat dilaporkan menghilang oleh pihak keluarga ke Polsek Sekadau Hilir sekitar dua bulan lalu.

Ludin yang sudah lanjut usia meninggalkan rumah begitu saja tanpa mengunakan baju. Sejak meninggalkan rumah, Ludin baru ditemukan saat ini dan sudah menjadi kerangka.(red)


Reporter: Yahya Iskandar

BERITA TERKAIT