Dua Kapal Reguler Jailolo-Ternate Terancam Tak Beroperasi
05 September 2017
JAILOLO, OT -Pemerintah Halmahera Barat (Halbar) bersama pengusaha kapal reguler yang melayani rute Ternate-Jailolo dan sebaliknya Jailolo-Ternate, terkait pro-kontra kenwradaan Kapal Motor (KM) Aksar Saputra dan Ajul Pratama.
Pro Kontra keberaraan 2 kapal ini dimata pengusaha kapal lain berkeinginan kapal mereka kembali beroperasi seperti biasanya karena telah usai doking atau masa perbaikan.
Jika Pemda berkeputusan lima kapal tetap beroperasi, maka, KM Aksar Saputra dan KM Ajul Safirkan tetap beroperasi bersama dengan tiga kapal lainnya yakni,KM Halbar Pratama, Pelita Harapan dan KM Cahaya Nusantara, tinggal diatur jadwal pengoperasian, tapi bisa dipastikan penjadwalan lima kapal ini akan sedikit rumit, karena jumlah kapal yang ganjil.
"Soal 5 atau 4 kapal yang beroperasi, kami minta waktu satu minggu untuk membicarakan dengan Pak Bupati, karena saat ini Pak Bupati masih berada di luar daerah".tutur, Wabup Ahmad Zakir Mando, saat memandu pertemuan segitiga antara pengusaha/pemilik kapal, Otoritas Pelabuhan Jailolo dan Pemda Halbar, di ruang rapat Wabup, Selasa (5/9/201).
Tawaran Wabup Zakir tersebut disetujui peserta rapat, sehingga pemilik Kapal diharapkan berembuk untuk membuat jadwal pengoperasian lima kapal tersebut, untuk disampaikan ke pihak otoritas pelabuhan Jailolo, sebelum Pemda memutuskan empat atau lima kapal yang akan beroperasi.
Rapat tersebut dihadiri Kepala Unit Pelayanan Pelabuhan Jailolo, Rahman Soamole, Kadis Perhubungan Halbar, Agustinus Purwoko, pemilik Kapal masing-masing Nasarudin Hamid, Acmad Muhdar, serta asosiasi speedboat serta beberapa pemilik dan nahkoda speedboat. ((red)