Home / Indomalut / Halteng

Perpustakaan dan Kearsipan Daerah Halteng Dapat Bantuan dari Perpusnas RI

08 Oktober 2020
Suasana serah Terima bantuan

HALTENG, OT-  Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah Kabupaten Halmahera Tengah (Halteng), Maluku Utara (Malut) mendapat bantuan Transformasi dari Perpustakaan Nasional (Perpusnas) RI.

Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah Halteng, Arman Alting mengatakan, hari ini perpustakaan Halteng mendapat bantuan dari perpusnas RI berupa 2 Unit Komputer dibidang Layanan Perpustakaan, satu unit printer khusus pelayanan perpustakaan dan satu Unit Server layanan Perpustakaan.

"Untuk server akan dilaksanakan Bimtek secara virtual pada tanggal 19-20 Oktober 2020 tentang instrumen manajemen layanan internet Perpustakaan dan sebagai pembeda kualitas layanan internet antara anggota dan Non anggota perpustakaan," ujar Kadis pada indotimur.com, Kamis (8/10/2020).

Lanjutnya, Perpustakaan Halteng juga akan mendapatkan bantuan berupa rak buku, dan satu unit TV yang akan diterima pada pekan depan.

Dia berharap, semoga bantuan ini bisa bermanfaat untuk pengembangan perpustakaan di Halmahera Tengah.

"Kami menyampaikan terima kasih kepada Perpustakaan Nasional RI yang telah membantu kami," terangnya.(red)


Reporter: Supriono Sufrin

BERITA TERKAIT