Home / Indomalut / Halteng

Pemkab Halteng Disebut Belum Siap Jadi Tuan Rumah Popda Tingkat Provinsi Malut

LAI Minta Pemprov Alihkan Tuan Rumah ke Kabupaten/Kota Lain
10 Februari 2022
Lapangan POR yang masih dalam tahapan penanaman rumput (foto_ono)

HALTENG, OT - Ketua Lembaga Aliansi Indonesia (LAI) Rosihan Anwar menyebut Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Halmahera Tengah (Halteng) belum siap untuk menjadi tuan rumah Pekan Olahraga Daerah (Popda) ke X tingkat Provinsi Maluku Utara (Malut).

Pasalnya, beberapa fasilitas olahraga seperti Lapangan Por, Tenis lapangan, dan Altletik, belum selesai sampai saat ini. 

"Halteng tak layak dijadikan lokasi untuk menggelar ajang tingkat pelajar daerah itu karena beberapa fasilitas pendukungnya belum layak, seperti stadion yang saat ini masih dalam tahapan penanaman rumput," ungkap Rosihan dalam keterangan tertulisnya, Kamis (10/2/2022).

Menurutnya, jika dilihat dari kesiapan fasilitas sarana dan prasarana pendukung banyak yang belum layak, dan Halteng sebetulnya belum siap jadi tuan rumah. 

Dia kemudian membeberkan, stadion sepak bola yang disipakan untuk persiapan Popda saat ini belum selesai. Padahal, kegiatan tingkat pelajar yang diselenggarakan setiap dua tahun ini direncanakan berlangsung di bulan mei. 

"Kalau lihat kesiapan lapangan bola saat ini memang diragukan. Rumput saja masih belum tumbu, dan itu butuh proses yang lama," kesalnya.

Pemda Halteng kata Rosihan, seharusnya lebih memperhatikan fasilitas ini, karena tempat ini yang akan menjadi tempat beberapa mata lomba nanti. Kalau Pemerintah tidak siap jangan paksakan.

"Lebih baik alihkan saja ajang bergengsi ini di Kabupaten lain yang lebih siap dalam semua fasilitas. jangan sampai kita ditertawakan oleh warga Halteng jika kegiatan tersebut tidak sukses dan fasiltas amburadul," tukasnya.

Pantauan indotimur.com di stadion yang akan dipakai untuk kegiatan lomba, saat ini baru dalam tahap pemeliharaan rumput. Selain itu, fasilitas lain juga belum lengkap. Sedangkan untuk tribun terlihat nampak kumuh dan dipenuhi rumput. Sebagian bahkan mulai rusak sementara sebagian dinding stadion terlihat retak.

Popda Ke X tingkat provinsi malut ini ada 9 mata lomba antaranya, Bulu Tangkis, Tenis Meja, Pencak Silat, Tinju, Bola Basket, Atletik, Voly Ball, Bola Kaki, dan tenis lapangan.

 (red)


Reporter: Supriono Sufrin
Editor: Fadli

BERITA TERKAIT