Home / Indomalut / Halteng

Kinerja 40 OPD di Pemkab Halteng Dievaluasi

11 Oktober 2021
Bahri Sudirman (foto_ono)

HALTENG, OT- Sebanyak 40 Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkup Pemerintah Kabupatan Halmahera Tengah (Halteng), dievaluasi terkait kinerja masing-masing OPD.

Kepala BPKSDM Halteng, Bahri Sudirman mengatakan, evaluasi internal ini sesuai dengan perjanjian kerja antara OPD dengan pimpinan dalam dua tahun berjalan.

Menurutnya, evaluasi ini untuk mengukur kinerja pimpinan OPD dengan menggunakan sejumlah indikator, diantaranya manajemen kepegawaian, perencanaan kinerja, pengukuran kinerja, pelaporan kinerja, evaluasi internal dan capaian kinerja serta manajemen kepemimpinan.

"Kalau capaian kinerja ini dibagi menjadi dua, yakni realisasi fisik dan realisasi keuangan. Sementara realisasi PAD ditujukan hanya kepada OPD sebagai pengelola PAD " kata Kaban.

Terkait hasil evaluasi, Kaban mengatakan, tergantung kebijakan bupati selaku PPK setelah menerima laporan dari ketua tim evaluasi.

"Yang kinerjanya tidak mencapai target, tapi itu semua tergantung laporan ketua kepada pak bupati, apakah OPD yang tidak capai target ini akan diganti atau dirolling, yang jelas kalau soal itu kita belum bisa pastikan karena kewenangannya pak Bupati," tutup Kaban.(red)


Reporter: Supriono Sufrin
Editor: Fadli

BERITA TERKAIT